Hadiri KTT Y20, Puan Maharani Ajak Kaum Muda Jadi Agen Pembangunan

18 Juli 2022 11:25 WIB
Ketua DPR RI Puan Maharani saat hadir di kegiatan Networking Night dalam rangkaian Youth 20 (Y20) Indonesia 2022 Summit.
Ketua DPR RI Puan Maharani saat hadir di kegiatan Networking Night dalam rangkaian Youth 20 (Y20) Indonesia 2022 Summit. ( Rilis Senayan-1)

Sonora.ID - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan rasa senangnya saat memberi sambut di kegiatan Networking Night dalam rangkaian Youth 20 (Y20) Indonesia 2022 Summit.

Ia merasa senang karena berkaca pada data yang ada menyebutkan, setengah populasi dunia saat ini adalah pemuda di bawah usia 30 tahun.

KTT Y20 sendiri digelar generasi muda G20 untuk membahas isu-isu global, dari working group hingga menghasilkan komunike untuk direkomendasikan kepada para pemimpin G20.

Puan pun menyoroti data dari PBB yang menyebut jumlah pemuda diproyeksikan tumbuh sebesar 7 persen di tahun 2030 dengan jumlah mencapai hampir 1,3 miliar.

“Namun, terlepas dari proporsi yang tinggi ini, kaum muda cenderung kurang terwakili dalam proses pengambilan keputusan politik,” ujar Puan, Minggu (17/07/2022).

Dalam keterangan tertulisnya, Puan mengatakan, pelibatan kaum muda adalah kunci untuk mempromosikan dan memperkuat demokrasi di seluruh dunia. Selain itu, juga untuk memajukan pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs).

Baca Juga: Jelang Idul Adha, Puan Minta Pengawasan di Tempat Penjualan Hewan Kurban Diperketat

“Kaum muda adalah mesin pembangunan ekonomi masa depan. Pemuda hari ini adalah pemimpin masa depan. Pemuda diharapkan dapat menghadirkan ide-ide baru untuk memecahkan masalah gobal,” ungkap Puan.

Lebih lanjut, Puan menyinggung soal pandemi Covid-19 yang telah menghantam dunia serta perubahan iklim yang telah menyebabkan munculnya ‘new normal´ di banyak negara. Belum lagi, kata Puan, dunia tengah dihadapkan pada kekacauan global akibat perang Rusia dan Ukraina yang mengganggu energi, serta ketahanan pangan.

“Kesulitan ekonomi telah terjadi di negara berkembang dan negara berpenghasilan rendah. Saat kita berusaha untuk memecahkan masalah global ini, kita harus fokus pada proses pemulihan dan membangun kembali dengan lebih baik,” paparnya.

Halaman Berikutnya
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm