Malu kebohongannya terungkap oleh netizen. Daripada ngaku-ngaku, berikut ini adalah 4 tips kuliah cepat dan dapat nilai A tanpa tipu-tipu.
Aktif dalam perkuliahan
Bukan hanya dalam hal mata kuliah dan kegiatan di dalam kelas, membangun relasi di luar kelas juga menjadi hal yang penting.
Biasanya dosen juga terlibat dalam aktivitas atau kegiatan acara di luar kelas, kamu bisa mendapatkan nilai tambahan dengan aktif pada kegiatan semacam itu.
Partner belajar
Bukan artinya kamu memanfaatkan, tetapi kamu perlu untuk memiliki partner yang bisa saling mengajari dan mengingatkan, karena dunia perkuliahan sangat berbeda dengan dunia sekolah atau jenjang pendidikan sebelumnya.
Penting untuk saling berbagi ilmu dengan teman yang bisa memberikan dampak positif.
Mengulang materi
2 jam untuk masing-masing mata kuliah agaknya tidak cukup jika kamu benar-benar ingin mendapatkan nilai maksimal, maka penting untuk mengulang materi yang disampaikan oleh dosen.
Baca Juga: Luna Maya Bersyukur Reino Barrack Nikahi Syahrini, Ini 3 Cara Tahu Dia Bukan Jodohmu
Kamu juga bisa membeli atau meminjam buku referensi pendukung agar pemahamanmu lebih tajam lagi.
Kumpulkan tugas tepat waktu
Tak ada gunanya kamu bisa membuat tugas dengan sangat sempurna jika kamu tidak peka dengan waktu pengumpulan, maka penting untuk tahu deadline dan mengumpulkan tugas sesuai dengan batas waktu yang sudah ditentukan.
Dosen juga akan aware jika kamu mengumpulkan tugas dengan tertib, dengan hasil yang sempurna.