Sonora.ID -Alergi adalah reaksi dari imun tubuh terhadap sesuatu yang biasanya berbeda dari satu individu dengan individu lainnya karena masing-masing pribadi memiliki imun tubuh yang berbeda.
Ada beberapa orang yang punya reaksi alergi bahkan lebih dari satu, misalnya alergi terhadap makanan laut, alergi dingin, atau alergi debu, sehingga tubuhnya mengeluarkan reaksi tertentu mulai dari bersin-bersin hingga rasa yang tidak nyaman.
Tetapi di sisi lain, ada juga orang-orang yang sama sekali tidak memiliki reaksi alergi.
Berbagai usaha dilakukan untuk bisa menghilangkan alergi tersebut, tetapi Dokter Santi dari Medical Centre Kompas Gramedia dalam program Health Corner di Radio Sonora FM menegaskan bahwa hingga saat ini alergi belum ada obatnya.
Mengapa demikian?
Pihaknya menegaskan, masih perlu segudang penelitian untuk mencari solusi atas alergi karena memang sumber dan penyebabnya juga tidak bisa ditemukan karena merupakan hasil dari multi faktor.
Hal yang selama ini dilakukan oleh para dokter adalah mengobati reaksi yang ditimbulkan oleh alergi, bukan mengobati alergi itu sendiri, salah satunya yang banyak dilakukan adalah minum air kelapa.
Padahal ternyata minum air kelapa tidak bisa dijadikan sebagai obat alergi.
Baca Juga: Bahaya Merokok dalam Kondisi Hamil, Dokter: Anaknya Berpotensi…