Sonora.ID - Yayasan Kemala Bhayangkari menyelenggarakan acara Tour of Kemala Belitong 2022 yang akan digelar pada 17-18 September mendatang.
Tour of Kemala merupakan ajang mempromosikan keindahan alam Indonesia melalui kompetisi bersepeda bertaraf internasional di berbagai kota di Indonesia.
Selain itu ajang community race ini juga akan merangsang aktivitas perekonomian pelaku UMKM di daerah-daerah sekaligus menjadi wadah bagi kegiatan bakti sosial.
Ketua Pengurus Pusat Yayasan Kemala Bhayangkari sekaligus Ketua Pelaksana Tour Of Kemala, Winny Agung Budi Maryoto menjelaskan, Belitung dipilih sebagai tempat terselenggaranya ajang perdana kegiatan ini, karena Belitung memiliki keindahan wisata yang tak diragukan lagi, baik dari keindahan alam maupun fauna.
Di Belitung, selain gugus pantainya, ditemukan juga bebatuan yang unik sehingga Belitung ditetapkan oleh UNESCO sebagai Global Geopark.
Menurutnya, acara ini juga bertujuan untuk meningkatkan kecintaan pada olahraga sepeda dan mencari bibit atlet sepeda nasional, namun juga tujuan lebih luas yakni menarik pandangan mata Indonesia dan dunia ke Belitung, salah satu pulau terindah Indonesia dengan potensi wisata luar biasa serta produk UMKM lokal yang unggul.
"Kalau tempat yang biasa dijadikan event internasional semua orang sudah tahu, misalnya di Bali di kawasan Merapi Yogyakarta. Tapi kalau di Belitong ini memang pernah ada, tapi jarang. Kita lihat keindahan alam dari Belitong", ujar Winny.
Winny mengungkapkan acara ini menjadi salah satu bagian dari olahraga pariwisata, yang dimaksudkan untuk mengangkat destinasi atau pun wisata yang ada di Kepulauan Belitung.
Selain itu, untuk mendorong bangkitnya kembali semangat masyarakat setelah dunia pariwisata menghadapi banyak tantangan selama pandemi Covid-19.