Makassar, Sonora.ID - Banyak orang berkeinginan punya hunian nyaman, berkualitas dan harga terjangkau.
Impian itu memungkinkan terwujud dengan beragam promo hunian yang ditawarkan Zarindah Group.
Head marketing, Fahmi Musa Saite mengatakan, komitmen untuk terus berinovasi dan memberikan produk hunian terbaik bagi masyarakat.
Baca Juga: Radio Sonora Pecahkan Rekor MURI, Talkshow Interaktif dengan Komunitas Terbanyak
"Kita sudah menjual 5 ribu lebih unit rumah setiap tahunnya, tipe subsidi mendominasi dan komersil di 26 titik atau proyek tersebar di Indonesia," ujarnya saat ditemui di kantornya, jalan pelita, Makassar.
Pihaknya siap berkontribusi dalam mendorong pertumbuhan ekonomi baru. Ini sejalan dengan tema masyarakat maju dan tumbuh, sebagai tagline HUT ke-17 tahun.
"Komitmen untuk memudahkan masyarakat mudah membeli rumah yang nyaman, kita bukan hanya mendapat profit, kita ingin warga juga ikut tumbuh dengan mendapatkan rumah," jelasnya, Sabtu (6/8/2022).
Baca Juga: 8 Kota dengan Biaya Hidup Termahal di Dunia Tahun 2022, Kira-kira Jakarta Masuk Nggak?
Head sales, Gita Dian Eka Putri menawarkan, beragam promo menyambut usia 17 tahun Zarindah Group.
Di antaranya cashback senilai jutaan rupiah untuk calon konsumen dan program lainnya.
"Booking unit agustus sampai desember 2022 kita ada hadiah menarik, promo khusus untuk ulang tahun. Di area Sulsel seperti Gowa dan Maros, kita ada zarindah garden ada beberapa klaster seperti cemara mahoni dan bhayangkara. Kita ada juga di daerah samata," katanya.
Sementara divisi digital marketing dan promosi, Aldi memaparkan beragam kegiatan menyambut HUT ke 17 tahun zarindah group. Salah satunya, kompetisi konten berhadiah puluhan juta rupiah.
Caranya ikutan mudah, hanya dengan mengupload video di sosial media. Isinya berupa kesan dan memberikan ulasan mengenai produk yang dipasarkan.
"Kita sweet seventeen ada content competition. Kategori umum video chalenge buat review proyek yang dipasarkan baik itu di semua grup. Penilaian dari manejemen,Total hadiah Rp60juta,"paparnya.
Baca Juga: Raup Keuntungan Puluhan Juta dari Pajak Konser Dewa 19 di Banjarmasin