Terkadang saat bermimpi kita tidak menjadi peran utama, adakalanya kamu menjadi seorang penonton.
Seperti mimpi melihat diri sendiri sedang dikejar-kejar oleh orang lain misalnya.
Mimpi ini rupanya memiliki arti kamu sedang menghindari sesuatu.
Coba pikirkan baik-baik apa yang sedang kamu hindari.
Apakah keputusan untuk menghindari itu adalah hal tepat?
Mimpi dikejar seseorang berbaju hitam
Ini merupakan tanda kalau kamu sedang dalam sebuah masalah besar yang kemungkinan besar akan berujung pada bencana.
Primbon Jawa menyebut jika kamu mimpi dikejar orang berbaju hitam maka sebaiknya hati-hati dalam mengambil sebuah keputusan, apalagi soal uang.
Mimpi dikejar orang yang mau membunuh
Jangan khawatir kalau kamu mimpi dikejar orang yang mau membunuh.
Soalnya mimpi ini cukup baik untuk kamu.
Primbon Jawa menyebut kalau kamu mimpi dikejar orang yang mau membunuh artinya kamu akan segera naik jabatan.
Atasan menyukai cara kerja kamu di tempat kerja, sehingga kemungkinan promosi jabatan akan besar.
Mimpi dikejar-kejar bayangan
Jika kamu mimpi dikejar orang dalam bentuk bayangan maka kamu sedang alami stres di hidupmu.
Bayangan tersebut adalah wujud dari masalah yang menghantui pikiranmu selama ini.
Mimpi ini muncul karena kamu jarang istirahat atau tidur dengan tidak berkualitas.
Kebanyakan mereka yang mimpi ini sedang dalam keadaan lelah, sehingga akan berujung kepada jatuh sakit.
Mimpi dikejar sampai menabrak tembok
Jika kamu mimpi dikejar orang sampai menabrak tembok artinya kamu sedang berusaha untuk mengatasi situasi sulit yang membuatmu stres.
Ya, ini merupakan pesan dimana kamu harus bisa mempertimbangkan dengan baik solusi dari permasalahan yang kamu hadapi saat ini.
Mimpi dikejar-kejar di atas air
Mimpi dikejar orang namun di atas air seperti di atas perahu adalah tanda tentang keadaan emosi kamu.
Jika kamu mimpi dikejar-kejar di atas ari, mungkin kamu sedang memikirkan 'apakah kini aku sedang tenggelam dalam emosi hingga batas tertentu?"
Kamu mungkin akan merasa kewalahan, atasai hal ini dengan baik agar kamu tidak merasa stres.
Mimpi dikejar oleh orang yang masih satu keluarga atau teman
Mimpi ini tandanya masih ada beberapa urusan yang masih belum selesai dengan orang-orang tersebut.
Biasanya orang tersebut memang sudah tidak ada lagi di hidup kamu.
Mungkin saja karena meninggal, putus hubungan atau bahkan ditinggal jauh merantau.
Jika orang yang mengejar masih ada, maka hubungilah secara baik-baik untuk berkomunikasi kembali.
Baca Juga: 6 Arti Mimpi Ulat Bulu Menurut Primbon Jawa, Jadi Pertanda Apa?
Mimpi dikejar pasangan
Mimpi dikejar oleh orang yang merupakan pasangan sendiri artinya kamu sedang rindu berat.
Tapi bisa juga ini sebuah tanda kalau pasanganmu juga sedang rindu padamu.
Segera buat waktu pertemuan untuk melepas rasa rindu.
Mimpi dikejar pembunuh tak dikenal
Ini artinya kamu sedang mengalami ketidaktenangan di dalam hati.
Adanya masalah yang belum terselesaikan membuat kamu menjadi merasa bersalah.
Coba pikirkan baik-baik apakah kamu punya masalah dengan seseorang?
Mimpi dikejar-kejar bayi
Bukan hanya mimpi dikejar oleh orang dewasa, sebagian orang juga ada yang mimpi dikejar oleh bayi.
Ya, mimpi ini memiliki arti kalau kamu akan mendapatkan rezeki dalam bentuk kecil.
Meski bentuknya kecil, jangan lupa untuk tetap bersyukur.
Mimpi dikejar binatang
Mimpi dikejar binatang bisa saja menjadi sebuah masalah hidupmu.
Jika hewan tersebut besar munkin ini menunjukkan bahwa kamu merasa ada masalah yang terlalu besar untukmu.
Ini tentunya akan membebanimu dalam kehidupan sehari-hari.
Mimpi dikejar dengan kendaraan
Jika kamu mimpi dikejar orang yang sedang mengendari kendaraan maka artinya kamu sedang lari dari sebuah ketakutan.
Baca Juga: Arti Mimpi Suami Selingkuh, Benarkah Jadi Pertanda Pasangan Sudah Tak Setia?