Larangan berhubungan intim atau memasukkan tampon setelah melahirkan berkaitan erat dengan risiko infeksi.
Selain itu, rahim ibu juga masih dalam proses pemulihan (masa perbaikan vagina).
Ketika ia memasukkan cangkir menstruasi atau tampon, maka bakteri dapat terbentuk dan menyebabkan infeksi pada luka ini.
Pendarahan bisa terjadi antara 2 dan 6 minggu setelah melahirkan, maka gunakan pembalut dalam rentang waktu itu.
Ganti pembalut dan cuci tangan Anda sesering mungkin untuk menghindari infeksi.
Begitu juga dengan larangan berhubungan intim yang bisa mengakibatkan infeksi apabila terburu-buru melakukannya setelah melahirkan.
Larangan kedua setelah melahirkan, yaitu jangan berlebihan. Setelah melahirkan, sebaiknya Anda tidak berlebihan dalam melakukan segala sesuatu.
Terutama aktivitas yang sering dilakukan sebelumnya, seperti berolahraga. Cobalah untuk jalan-jalan santai terlebih dahulu sebelum benar-benar pulih.
Larangan ketiga setelah melahirkan, yaitu jangan abaikan rasa sakit.