Sonora.ID - Ada cara mematikan alarm token listrik yang aman dan bisa menghindarkan kita dari rasa malu ketika didengar oleh tetangga.
Selain itu, jika tidak mematikan meteran listrik yang berbunyi bisa mengganggu aktivitas kita karena suaranya yang berisik.
Saat ini sudah banyak pemilik rumah yang berpindah menggunakan token listrik prabayar karena dianggap lebih mudah dan praktis.
Namun ketika token listrik sudah hampir habis dan belum diisi ulang, maka alarm meteran listrik akan berbunyi sebagai pengingat pemilik rumah untuk segera mengisi ulang token.
Jika tidak segera diisi, maka alarm akan terus berbunyi dan warga lain bisa saja mendengarnya.
Lalu, bagaimana cara mematikan alarm token listrik dengan aman? Simak ulasan lengkapnya berikut ini.
Perlu diketahui bahwa metode di atas dapat mematikan alarm dengan durasi berbeda untuk tiap merek meteran listrik yang digunakan.
Pada meteran listrik Itron, kode di atas mampu menunda alarm agar tidak berbunyi selama 5-10 menit.
Sedangkan pada meteran listrik bermerek Glomet dan Hexing, kode mematikan alarm token di atas mampu menunda bunyi selama satu jam.