Karena ketika kita menjalin hubungan dengan seseorang sebaiknya rasa jatuh cinta antara kalian berdua, timbul atas kendali diri kalian sendiri.
Baca Juga: Lengket Tanpa Pelet! Ini 5 Tips Feng Shui Kamar agar Kamu dan Pasangan Makin Harmonis!
2. Sering Tidak Enak Badan dan Merasa Pusing
Perbedaan yang kedua antara jatuh cinta dan kena pelet adalah jika orang yang kena pelet akan sering merasa tidak enak badan, seperti merasa pusing dan mual ketika bangun tidur dan menjelang sore hari.
Bukan hanya itu tubuh kalian akan merasa sakit asam lambung, hingga perasaan gelisah yang tak kunjung hilang.
Namun, ketika kalian coba memeriksakan diri ke dokter atas keluhan tersebut, dokter akan mengatakan kamu sedang baik-baik saja dan dalam kondisi sehat.
Jika seperti itu, bisa jadi kalian sedang di pelet orang lain yang membuat tubuh kalian akan merasa tidak enak badan dan sakit-sakitan.
Hal ini berbeda dengan perasaan jatuh cinta yang tidak akan memberikan efek samping yang buruk terhadap seseorang.
Sebaliknya, jika kamu benar-benar sedang jatuh cinta, badan kamu akan terasa ringan dan seolah berbunga-bunga karena perasaan senang serta bahagia yang kamu rasakan.
Baca Juga: Penguasa Ajian Jaran Goyang! Cuma 5 Weton Ini yang Bisa Bikin Mantan Tergila-Gila Minta Balik!
3. Suka Keras Kepala dan Membangkang
Cinta itu Buta, mungkin pepatah tersebut cocok dengan kondisi seseorang yang kena pelet, karena mereka yang sedang di pelet akan sangat sulit melihat kenyataan yang ada di pasangannya, terutama soal kekurangan yang orang lain miliki.
Seseorang tidak hanya sulit untuk dinasehati, tetapi juga keras kepala hingga berani membangkang kepada orang tua, karena pelet akan membutakan mata dan hati seseorang.
Perbedaan ketika seseorang jatuh cinta adalah mereka akan sadar dan tulus melihat kekurangan dan kelebihan yang pasangannya miliki, bahkan mereka akan menerima nasehat dan orang lain untuk kebaikan hubungan mereka berdua.
4. Rasa Rindu dan Nafsu yang Tidak Wajar
Perbedaan jatuh cinta dan kena pelet yang terakhir adalah jika seseorang yang kena pelet, mereka akan mudah rindu dan timbul nafsu yang tidak wajar.
Bahkan rasa rindu dan nafsu tersebut sudah mengganggu kehidupan mereka seperti mereka akan merasa tidak fokus dan selalu terbayang-bayang wajah orang yang memberikan pelet kepada mereka.
Perbedaanya dengan orang yang jatuh cinta adalah seseorang akan cenderung senang membaca cerita atau menonton drama yang mengisahkan hal serupa karena bisa membuat hati mereka menjadi lebih berbunga-bunga.