Indikator Sederhana: Salah Satu Kunci Sukses Investasi Saham

22 Agustus 2022 13:35 WIB
Dalam bermain saham, penting menggunakan indikator.
Dalam bermain saham, penting menggunakan indikator. ( Pixabay/3844328)

Sonora.ID - Untuk mencapai hasil investasi yang maksimal, kita memerlukan kemampuan analisis fundamental dan teknikal. Salah satu analisis teknikal yang banyak digunakan oleh para investor adalah indikator.

Indikator dalam investasi adalah perhitungan matematis berupa garis pada grafik harga yang membantu trader dalam mengidentifikasi tanda dan tren tertentu di pasar saham. Biasanya, indikator ini digunakan sebagai acuan agar trader bisa membuat keputusan tepat.

Joice Tauris Santi, penulis tentang finansial, dalam siniar CUAN bertajuk Belajar Investasi Saham: Indikator Sederhana mengungkapkan bahwa ada banyak jenis indikator yang bisa dipilih.

Sebagai trader, kita pun harus, “Ngerti beberapa indikator, tapi ada buanyak banget pilihannya,” pungkasnya.

Fungsi Indikator dalam Saham

Seperti yang telah dijelaskan, indikator mampu membantu trader dalam menganalisis pergerakan atau grafik saham. Nantinya, trader bisa menentukan strategi apa yang dipilih.

Baca Juga: Ternyata Begini Cara Wisnu Nugroho Maknai Warna Hitam Secara Berbeda

Misalnya, salah satu indikator fokus menunjukkan arah tren dan mengabaikan lonjakan harga yang dapat terjadi dalam jangka pendek. Artinya, ia hanya menampilkan harga rata-rata yang diambil selama periode tertentu sehingga intervalnya tidak berubah.

Meski begitu, bukan berarti indikator ini digunakan sebagai acuan utama dalam mengambil keputusan. Bahkan, Joice juga menekankan kalau, “Indikator penolong kita saat hendak bertransaksi.”

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm