Cara Membuat Buket Snack untuk Hadiah dengan Budget Minim

4 September 2022 17:30 WIB
Cara membuat buket snack.
Cara membuat buket snack. ( Tribunnews.com)

Sonora.ID - Sekarang sudah banyak orang yang sayang jika harus memberikan hadiah buket bunga segar karena mudah layu dan cepat dibuang.

Sehingga, mereka kini beralih dengan barang-barang yang bisa bertahan lebih lama untuk diberikan sebagai hadiah kepada orang terkasih.

Salah satu hadiah berbentuk barang yang bisa tahan lama adalah buket snack yang semakin diminati. Hal itu terbukti banyaknya penjual buket snack di e-commerce.

Alih-alih membelinya dengan harga yang cukup mahal, ternyata kamu bisa membuat buket snack sendiri lho.

Berikut adalah cara membuat buket snack untuk hadiah dengan budget minim namun hasilnya unik dan anti mainstream.

Baca Juga: Resep Membuat Bobor Bayam Labu Siam yang Gurih dan Menggugah Selera

Siapkan bahan-bahan

Sebelum membuat buket snack tentunya kamu harus menyiapkan semua bahan-bahan terlebih dahulu. Termasuk beragam snack yang menjadi bahan utama.

Lebih lengkapnya berikut adalah bahan buket snack yang bisa menjadi inspirasimu:

- Snack
- Kain Spunbond
- Gunting
- Solasi dan Lem Tembak
- Tusuk Sate
- Pita Serut
- Kardus Bekas

Cara membuat buket snack

Baca Juga: Fresh Graduate Ingin Cepat Kerja? Inilah 8 Cara Membuat CV yang Menarik agar Dilirik HR!

Berikut adalah cara membuat buket snack yang unik dan minim budget:

  1. Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah menyiapkan alat dan bahan membuat buket snack.
  2. Bersihkan snack dari kotoran dan debu menggunakan lap atau tisu basah hingga bersih.
    Selanjutnya, potong kardus bekas sesuai ukuran buket yang diinginkan menggunakan gunting.
  3. Tempelkan tusuk sate menggunakan solasi atau double tape sesuai dengan rangkaian buket yang kamu inginkan.
  4. Tempelkan snack ke bagian tusuk sate atau kardus dengan double tape atau lem tembak agar lebih kuat.
  5. Setelah selesai, pilih kain spunbond sebagai bahan untuk membungkus rangkaian snack yang sudah disusun menggunakan kardus.
  6. Letakkan kain spunbond di belakang kardus sesuai desain buket yang kamu inginkan
  7. Lalu, Ikat bagian bawah kain spunbond menggunakan selotip sebagai pegangan dari buket snack tersebut.
  8. Pasangkan pita serut di bagian pegangan atau bawah buket agar terlihat lebih cantik. 

Buket snack siap jadi ide hadiah untuk diberikan kepada teman atau orang terkasihmu.

PenulisKumairoh
EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm