Apa itu Demotivasi? Berikut Penjelasan dan Cara Mengatasinya

30 Agustus 2022 13:00 WIB
Ilustrasi Demotivasi
Ilustrasi Demotivasi ( Freepik.com)

SONORA.id - Saat merasa tidak bersemangat melakukan aktivitas, kita pastinya beristirahat untuk kembali menemukan gairah melanjutkan kegiatan.

Namun, tak jarang ketika kita beristirahat justru terbuai dengan tidak melakukan apa-apa dan cenderung bermalas-malasan.

Merasa kehilangan motivasi, gelisah, dan cemas bukanlah hal yang menyenangkan. Sebab bisa membuat kita lebih sulit untuk berpikir kreatif dan menjadi produktif.

Terkadang, kehilangan motivasi pasti memiliki akar yang jelas. Salah satu cara untuk mengatasinya adalah mengidentifikasinya dengan tujuan mengetahui penyebab kehilangan motivasi. 

Namun, tak selamanya demotivasi alias kehilangan motivasi berdampak buruk bagi hidup. Devan Yulio membagikan kisah hidupnya dalam sebuah konten yang ternyata digemari banyak orang. Kisahnya terangkum dalam siniar Beginu episode “Bentuk Demotivasi untuk Memotivasi”

Baca Juga: 6 Cara Mudah Atasi Rasa Malas, Jadi Semangat Hidup dan Sehat!

Saat Devan menghadapi kenyataan hidup yang ternyata tak sesuai rencananya, awalnya Ia menyangkal habis-habisan sampai ia menemukan titik penerimaan yang sejati. 

“Pikiran jahil muncul, bikin konten demotivasi saat yang lainnya bikin konten motivasi. Lahirlah semakindidevan, demotivasi ternyata bisa lho jadi sesuatu yang memotivasi. Ternyata orang juga banyak yang suka,” ujarnya.

Demotivasi yang menyasar mahasiswa sering kali identik dengan skripsi. Ya, pengerjaannya yang tak hanya menguras otak dan tenaga, membuat banyak mahasiswa tak jarang mengalami demotivasi

Halaman Berikutnya
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm