Perbedaan Much dan Many Lengkap dengan Contoh dalam Grammar Bahasa Inggris

30 Agustus 2022 10:05 WIB
Perbedaan Much dan Many Lengkap dengan Contoh dalam Grammar Bahasa Inggris (ilustrasi)
Perbedaan Much dan Many Lengkap dengan Contoh dalam Grammar Bahasa Inggris (ilustrasi) ( Pexels)



Sonora.ID - Ketahui perbedaan much dan many yang banyak digunakan dalam kalimat Bahasa Inggris.

Dalam bahasa Inggris, kita mengenal kata much dan many. Kedua kata tersebut sebenarnya punya makna yang sama yaitu banyak untuk menunjukkan jumlah barang ataupun benda.

Meski punya arti yang sama, kita perlu memperhatikan perbedaan much dan many ketika digunakan.

Baca Juga: 6 Contoh Procedure Text Singkat dalam Bahasa Inggris Lengkap dengan Pengertian, Ciri dan Struktur Teks

Perbedaan Much dan Many

Much

Dilansir dari Buku Panduan Praktis Menerapkan English Grammar, kata much biasanya digunakan untuk menyatakan benda atau barang yang tidak dapat dihitung atau memiliki satuan ukuran (uncountable noun) seperti liter, kilogram dan takaran lainnya.

Dalam kalimat, much diletakkan sebelum nouns. Namun nouns tidak perlu dijamakkan lagi (tanpa tambahan +s atau +es)

Beberapa benda yang tidak dapat dihitung seperti water (air), money (uang), sugar (gula), ink (tinta), coffe (kopi), rice (beras).

Berikut contoh penggunaan much dalam kalimat bahasa Inggris:

  • Much water = banyak air
  • Much money = banyak uang
  • Much sugar = banyak gula
  • Much ink = banyak tinta
  • Much coffe = banyak kopi
  • Much rice = banyak beras
  • Much milk = banyak susu


Perlu diperhatikan bahwa kata benda yang tidak dapat dihitung (uncountable noun) selalu dianggap tunggal dan tidak memiliki bentuk jamak.


Many

Berbeda dengan much, kata many digunakan untuk menyatakan ‘banyak’ pada kata benda yang bisa dihitung tanpa satuan atau takaran.

Many biasanya digunakan dalam kalimat berbentuk negatif dan pertanyaan. Namun dalam keadaan sangat formal, many juga digunakan dalam kalimat positif.

Kata many digunakan sebelum nouns dalam bentuk jamak (+s).

Misalnya saja pencil (pensil), book (buku), tree (pohon), people (orang) dan lain sebagainya.


Berikut contoh penggunaan much dalam kalimat bahasa Inggris:

  • Many pencils = banyak pensil
  • Many pens: banyak pena
  • Many books = banyak buku
  • Many trees = banyak pohon
  • Many chairs = banyak kursi
  • Many tables = banyak meja
  • Many people = banyak orang

Dari paparan di atas, dapat disimpulkan bahwa perbedaan much dan many terletak dari kata benda yang mengikutinya.

Jika kata benda tersebut tidak dapat dihitung maka bisa menggunakan kata much. Sementara jika benda bisa dihitung, maka digunakan kata many.

Baca Juga: 4 Contoh Perkenalan Diri dalam Bahasa Inggris Singkat dan Artinya

Contoh Penggunaan Kata Much dan Many dalam Kalimat

Much:

  • Do you need much water everyday?
  • We dont have much food left
  • Don't worry too much
  • How much money do you need?
  • I drink too much water
  • He puts too much sugar in the tea

Many:

  • I see many tables and many chairs.
  • We can see many books in the library
  • There are many kinds of wild animals such as tiger, lions, bears, crocodiles
  • Are there many pencils in the box?
  • How many cats do you own?
  • The president saw many of his plans failed (kalimat positif formal)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm