Sonora.ID- Berikut ini adalah ulasan tentang konglomerat pemilik hotel mewah di indonesia, bahkan salah satunya adalah milik keluarga besar.
Baru saja Indonesia ditetapkan sebagai negara terindah di dunia, tak heran jika banyak sekali hotel mewah yang tersebar di beberapa daerah di Indonesia, sebagai tempat istirahat para wisatawan baik domestik maupun luar negeri.
Beberapa hotel mewah di Indonesia yang menyediakan fasilitas penginapan megah yang dapat dinikmati bagi siapa saja yang yang berkunjung dan menginap di sana, seperti Ritz Carlton dan JW Marriott.
Ternyata beberapa konglomerat asal Indonesia adalah pemilik hotel mewah tersebut, penasaran dengan sosok konglomerat tersebut? simak ulasannya berikut ini:
Baca Juga: Raja Trending! Ini 5 Sumber Kekayaan Denny Caknan Disebut Sebagai Penyanyi Paling Tajir
1. Tan Kian
Siapa yang tak tahu dengan salah satu hotel mewah berikut ini, Ritz Carlton dan JW Marriott Hotel yang berlokasi di Sudirman Central Business District (SCBD), Jakarta Selatan dan hotel Ritz Carlton di Mega Kuningan, Jakarta Selatan.
Ternyata hotel mewah tersebut pemiliknya adalah konglomerat yang bernama Tan Kian, ia merupakan pendiri sekaligus pemilik imperium bisnis Dua Mutiara Group.
Baca Juga: Ketar-Ketir! Segini Kekayaan Silmy Karim Dirut Krakatau Steel yang Disebut Dirut BUMN Paling Tajir
2. Keluarga Ciputra
Jika kalian mendengar nama Ciputra pasti identik dengan properti rumah dan mall mewah, namun ternyata keluarga Ciputra juga merupakan konglomerat pemilik hotel mewah di Indonesia.
Adapun hotel mewah bintang lima yang dimiliki keluarga almarhum Ciputra yakni Raffles Jakarta Hotel yang berlokasi di Kuningan, Jakarta Selatan.