Sonora.ID – Berikut ini sinopsis drama Korea (drakor) The Law Cafe yang diperankan oleh Lee Seung Gi dan Lee Se Young yang baru dirilis pada 5 September dan tayang di layanan streaming Viu.
The Law Cafe adalah serial drama televisi asal Korea Selatan yang disutradarai oleh Lee Eun Jin dan ditulis oleh Im Ji Eun.
Drakor The Law Cafe ini merupakan sebuah adaptasi dari webtoon yang berjudul ‘Love According to Law’. Drakor ini bergenre romantis dengan topik hukum.
Drama ini juga menjadi drama comeback Lee Seung Gi sejak drama thriller, ‘The Mouse’ yang dibintanginya setahun yang lalu.
Selain itu, drama ini juga menjadi ajang reuni antara Lee Seung Gi dan Lee See Young setelah empat tahun tidak membintangi judul drama yang sama.
Selain itu, drama ini juga menggandeng beberapa aktor papan atas seperti Kim Seul Gi, Ahn Dong Goo, dan masih banyak aktor-aktor senior lainnya.
Lantas, bagaimana sinopsis The Law Cafe selengkapnya? Simak ulasannya di bawah ini.
Baca Juga: Sinopsis 'Seoul Vibe' yang Diperankan oleh Yoo Ah In, Trending di Netflix!
Sinopsis The Law Cafe
Film drama ini mengisahkan tentang Kim Jung Ho, seorang laki-laki pengangguran yang dulunya dikenal sebagai jaksa yang jenius dan Kim Yoo Ri, seorang perempuan pintar yang memutuskan untuk berhenti dari firma hukumnya.