Gandeng ULM, Pemprov Kalsel Kawinkan Program Sungai Martapura Asri dan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka

8 September 2022 11:12 WIB
penandatanganan kerjasama antara Pemprov Kalsel dengan ULM
penandatanganan kerjasama antara Pemprov Kalsel dengan ULM ( istimewa)

Banjarbaru, Sonora.ID - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Lingkungan Hidup menandatangani perjanjian kerja sama dengan Fakultas Teknik Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarmasin terkait penataan Sungai Martapura.

Implementasi dari kerjasama tersebut adalah dengan mengkolaborasikan program Sungai Martapura Asri dan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka ULM.

Penandatanganan kerjasama ini dirangkai dengan acara pelepasan mahasiswa peserta program tersebut ke 3 (tiga) lokasi pilot project program Sungai Martapura Asri.

"Dinas Lingkungan Hidup Kalimantan selatan berkewajiban memfasilitasi koordinasi kegiatan kepada pihak aparat pemerintah di lokasi pelaksanaan program serta menyampaikan data informasi berkenaan program Martapura Asri," ungkap Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kalsel, Hanifah Dwi Nirwana usai penandatanganan kerjasama di Plaza Fakultas Teknik ULM, pada Rabu (07/09).

Baca Juga: Warning! Mikroplastik Cemari Sungai Martapura. Diet Kantong Plastik Dipertanyakan

Menurut Hanifah, tujuan dari kerjasama ini adalah untuk sinergitas kegiatan-kegiatan dalam program Merdeka Belajar dengan kegiatan-kegiatan dalam program Sungai Martapura Asri.

"Salah satu strategi implementasi kerjasama ini adalah membentuk tim kelompok kerja (Pokja) PPK Sub DAS Martapura yang melibatkan TNI/Polri, Kejaksaan Tinggi, dan Akademisi dari Perguruan Tinggi," beber Hanifah.

Salah satu dasar hukum dalam kerjasama ini, lanjut Hanifah, adalah kesepakatan bersama antara ULM dengan Gubernur Kalimantan Selatan tentang kerjasama bidang pemerintahan dan pembangunan.

Salah satu bentuk kerjasamanya adalah penanganan limbah, penanganan lahan kritis, pengelolaan sumber daya air, ekonomi wisata dan industri kreatif, naturalisasi riparian sungai dan pembinaan budaya masyarakat sungai.

"Rang lingkup kegiatan ini meliputi penelitian, penyusunan desain, penerapan teknologi, pemetaan, pelatihan, sosialisasi dan advokasi kepada masyarakat yang berkenaan dengan kegiatan dalam program Sungai Martapura Asri," imbuhnya.

PenulisFakhrurazi
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm