Sonora.ID - Kemunculan bau tak sedap di dalam kamar mandi biasanya terjadi setelah seseorang buang air besar (BAB).
Hal ini tentunya sangat mengganggu, apalagi bagi orang yang BAB setelahnya.
Sontak, beberapa pertanyaan pun timbul terkait cara menghilangkan bah tak sedap di kamar mandi seusai BAB.
Setelah ditelusuri, ternyata membuat wangi kamar mandi setelah BAB sangat mudah, dilansir dari Kompas.com, Anda cukup melakukan beberapa hal sederhana ini.
Baca Juga: 3 Ciri BAB Sehat, Dokter: Perempuan Lebih Jarang BAB, Kenapa?
1. Jangan tutup pintu kamar mandi
Ketika bau tak sedap muncul setelah buang air besar, masuk akal jika kamu ingin menutup pintu kamar mandi agar baunya tidak keluar.
Namun, hal itu akan memperburuk keadaan jika kamar mandi tidak memiliki jendela yang terbuka.
"Sebagian besar bau yang muncul setelah buang air besar adalah metana. Selain menjadi gas rumah kaca, metana memiliki bau yang tidak sedap dan lebih ringan dari udara, kata Dr. Mark Coster, BSc PhD, seorang ahli kimia dan pendiri STEM Geek.
Memiliki ventilasi yang baik di kamar mandi adalah kunci untuk mengeluarkan bau tak sedap (metana) keluar dari kamar mandi secepat mungkin.
Jadi, apabila kamu memiliki kipas angin dan membiarkan pintu kamar mandi terbuka, itu akan membantu agen penyebab bau menyebar lebih cepat.