F8 2022 Disambut Antusias, Panitia Laporkan 24 ribu Pengunjung di Hari Pertama

8 September 2022 21:25 WIB
Sofyan Setiawan, Direktur Utama PT Festival 8 Indonesia dan penyelenggara F8 2022
Sofyan Setiawan, Direktur Utama PT Festival 8 Indonesia dan penyelenggara F8 2022 ( Sonora.ID)

Makassar, Sonora.ID - Makassar International Eight Festival and Forum (F8) 2022 disambut antusias masyarakat.

Hal itu dibuktikan dengan jumlah pengunjung yang datang mencapai 24.050 orang pada hari pertama pelaksanaan di anjungan pantai losari.

Direktur Utama PT Festival 8 Indonesia, Sofyan Setiawan melaporkan itu saat ditemui di media center, Kamis (8/9/2022).

Dia mengatakan, pengunjung sebagian adalah tamu dan undangan pada hari pertama.

Pihaknya menargetkan satu juta lebih pengunjung sampai hari terakhir pelaksanaan yaitu pada 11 September mendatang.

Baca Juga: Ganjar, Ridwan Kamil dan Tamu Mancanegara Hadiri F8 2022

"Hari pertama 24.050 orang yang masuk di F8 itu setengah diantaranya 10 ribu itu adalah undangan dan dari ketua RT/RW," ujarnya saat ditemui di media center F8 2022, Kamis (8/9/2022).

Sementara untuk nilai transaksi atau perputaran uang di lokasi event masih dalam perhitungan. Pelaku usaha didorong melakukan pembayaran sistem non tunai atau QRIS.

"Belum, transaksi belum. Sementara dilakukan rekap sama teman-teman. Karena kalau semua teman-teman UMKM kuliner maupun non Kuliner bersepakat, tetap bertransaksi menggunakan Qris, kami bisa langsung inputkan," katanya.

Sofyan menjelaskan, ada dua pintu masuk F8. Akses pertama di jalan pasar ikan, tepat disamping Makassar Golden Hotel Makassar dan di Bundaran CPI (Center Point of Indonesia), Jalan Metro Tanjung Bunga.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm