Sesuai namanya, naungan Aras Tuding membuat mereka sering ditunjuk dalam hal apa pun karena memiliki seperti sifat telunjuk jari.
Di sisi lain, Satriya Wirang menunjukkan bahwa orang yang lahir pada Jumat Legi memiliki watak budi pekerti luhur.
Sayangnya, mereka acap kali dipermalukan oleh orang lain yang jahat serta kurang punya wibawa dalam dirinya.
Menurut Totok Yasmiran, sarana penolaknya adalah dengan cara mengeluarkan darah, seperti menyembelih ayam atau kambing.
Baca Juga: Orang Tua Sujud Syukur, Ini 10 Tanggal Lahir Emas yang Bakal Beruntung Menurut Eyang Semar
4. Jumat Pahing
Selanjutnya, ada pula orang kelahiran Jumat Pahing yang masuk dalam kategori pangasaran Lakuning Srengenge dan pancasuda Tunggak Semi.
Srengenge memiliki sifat matahari yang tenang, berwibawa, dan mencerahkan sekitarnya sehingga mampu jadi penerang.
Sementara itu, karena masuk naungan pancasuda Tunggak Semi, mereka pemilik hari lahir Jumat Pahing cenderung penuh rezeki.
Bersamaan dengan hal tersebut, itu artinya kondisi finansial Jumat Pahing selalu terjamin dan rezekinya selalu ada.
5. Jumat Pon
Pangasaran Lakuning Lintang dan pancasuda Lebu Katiyup Angin adalah dua kategori yang menaungi Jumat Pon.
Oleh sebab itulah, mereka punya sifat seperti bintang yang lemah hati, kesepian, dan sering sengsara yang menjadi bawaan dari Lakuning Lintang.
Mereka memiliki kecenderungan tidak menetap, baik itu dalam hal pekerjaan, tempat tinggal, dan hal lainnya.
Untuk pancasuda Lebu Katiyup Angin, menunjukkan bahwa Jumat Pon cenderung jauh dari keberuntungan, hidup serba kekurangan dan sulit maju dalam hal pekerjaan maupun usaha yang dijalankannya.
Baca Juga: 13 Tanggal Lahir Sukses Geden sampai Akhir 2022 Kata Eyang Semar, Masih Ada Harapan!
Itulah karakter atau watak hari lahir Jumat menurut primbon Jawa dan pasarannya. Anda percaya dengan penjabaran di atas?