10 Contoh Tujuan Penelitian, untuk Makalah hingga Karya Ilmiah

21 September 2022 16:00 WIB
Ilustrasi Contoh Tujuan Penelitian
Ilustrasi Contoh Tujuan Penelitian ( Freepik.com)

Sonora.ID - Karya ilmiah, termasuk di dalamnya makalah, penelitian, hingga skripsi, memiliki tujuan yang ingin dicapai, sehingga penelitian tersebut akan fokus dengan adanya tujuan tersebut.

Dikutip dari buku Metodologi Penelitian Model Praktis Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif oleh Prof. Dr. Suryana, M.Si menuliskan, tujuan penelitian adalah pernyataan mengenai apa yang akan dihasilkan atau dicapai oleh peneliti.

Isi tujuan penelitian biasanya ditulis dalam bentuk kalimat pernyataan, bukan pertanyaan seperti dalam rumusan masalah.

Dikutip dari Gramedia.com, tujuan penelitian dibagi menjadi dua, tujuan umum dan tujuan praktis.

Baca Juga: Cara Membuat Daftar Isi Secara Otomatis di Windows 10 dan MacOS, Mudah Banget Lho!

Untuk lebih jelasnya, berikut ini adalah 10 contoh tujuan penelitian.

Tujuan umum

  1. Bertujuan untuk melakukan pengembangan terhadap pengetahuan dan nilai-nilai yang terdapat dalam Teori Komunikasi Spiral of Silence.
  2. Diketahuinya gambaran peran ibu dalam membimbing menyikat gigi pada anak TK Dharma.
  3. Bertujuan untuk mengembangkan kemampuan sains anak pada kelompok BA Aisyiyah Lorog.
  4. Membuktikan sekaligus menguji teori yang digunakan dalam penelitian tentang media olahraga di kalangan generasi milenial.
  5. Menciptakan media informasi pemetaan lokasi sekolah berbasis Android.

Tujuan praktis atau khusus

  1. Menjelaskan pengaruh sikap kasih sayang guru PPKn terhadap perilaku siswa dan hasil belajar siswa di SMA Perintis
  2. Mengidentifikasi faktor yang memotivasi Guru Tidak Tetap dalam menjalankan pekerjaannya
  3. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui koordinasi pemerintah dalam percepatan penanganan Covid-19 di Kota Makassar.
  4. Mengetahui kemungkinan adanya latar belakang budaya yang menyebabkan kemiskinan dan tipologi wilayah yang menyebabkan kemiskinan.
  5. Mencari suatu model pemberdayaan ekonomi masyarakat.

Baca Juga: Cara Menulis Daftar Pustaka dari Jurnal, Buku, Internet hingga Skripsi, Panduan Lengkap!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm