Kisah Hidup Jody Brotosuseno, Konglomerat Pemilik Waroeng Steak yang Getol Beramal

27 September 2022 10:10 WIB
Simak kisah hidup Jody Brotosuseno berikut ini, pengusaha kuliner sukses pemilik Waroeng Steak.
Simak kisah hidup Jody Brotosuseno berikut ini, pengusaha kuliner sukses pemilik Waroeng Steak. ( Pexels)

Sonora.ID - Berikut adalah kisah sukses Jody Brotosuseno, pengusaha kuliner sukses pemilik Waroeng Steak yang menggunakan kesuksesannya untuk melakukan banyak kegiatan amal, salah satunya mendirikan rumah tahfidz.

Siapa yang tak mengenal steak? Makanan yang identik dengan Eropa itu seringkali dicitrakan orang sebagai menu yang mahal dan tak terjangkau. Namun, bagi Jody Broto Susesno, hal itu tak berlaku.

Telah sejak lama, Jody mulai membumikan steak di kalangan banyak orang, khususnya kawula muda. Untuk memakan steak, orang tak perlu mendatangi restoran dengan menu khusus orang Eropa. Lewat kegigihannya, makanan itu menjadi akrab di kalangan masyarakat, dengan harga yang juga terjangkau.

Sejak mulai didirikan pada tahun 2000, Jody setidaknya telah memiliki usaha kuliner “Waroeng Steak and Shake” sebanyak 50 gerai di berbagai kota.

Setiap gerai, omzet per bulannya bisa lebih dari Rp. 100jt. Di sana, orang bisa menikmati aneka steak yang citarasanya tak kalah dengan hotel berbintang, dengan hanya merogoh kocek mulai dari Rp. 20.000.

Dalam pemandangan sehari-hari, setiap gerai Waroeng Steak and Shake selalu dipenuhi pengunjung. Mereka rela berderet dalam barisan antrean yang panjang asalkan mendapat tempat duduk.

Alhasil, usaha Jody itu semakin berkembang dari waktu ke waktu. Tak kurang dari 1000 karyawan telah bekerja di usaha kuliner Jody yang terletak di berbagai kota itu.

Adapun pada awalnya, kedekatan Jody dengan steak dimulai ketika ia membantu orangtuanya mengurusi usaha “Obonk Steak” di tahun 1997.

Baca Juga: Makna Lagu ‘Ampar Ampar Pisang’, Kisah Hidup di Kalimantan Selatan

Namun, usaha itu tak bisa berlangsung lama. Tak banyak mahasiswa datang ke gerai orang tuanya lantaran harga steak yang ditawarkan terlalu mahal.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm