Dukung Kaum Tani, Pemerintah akan Tingkatkan Produktivitas Sektor Pertanian 

29 September 2022 12:50 WIB
Staf Khusus Menteri Ketenagakerjaan, Caswiyono Rusydie Cakrawangsa, pada acara peringatan Hari Tani Nasional 2022 di Batang, Jawa Tengah, Rabu (28/9/2022).
Staf Khusus Menteri Ketenagakerjaan, Caswiyono Rusydie Cakrawangsa, pada acara peringatan Hari Tani Nasional 2022 di Batang, Jawa Tengah, Rabu (28/9/2022). ( Dok. Biro Humas Kemnaker)
 
 

Sonora.ID - Sektor Pertanian merupakan salah satu sektor yang memiliki peran penting, untuk roda perekonomian nasional.

Oleh sebab itu, Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) berkomitmen, untuk terus memberikan dukungan bagi kemajuan sektor pertanian nasional. 

"Kita akan berjuang bersama mereka untuk mewujudkan kesejahteraan petani dan kebangkitan pertanian yang sebenarnya. Sebab, petani adalah penolong negeri," ujar Staf Khusus Menteri Ketenagakerjaan, Caswiyono Rusydie Cakrawangsa, pada acara peringatan Hari Tani Nasional 2022 di Batang, Jawa Tengah, Rabu (28/9/2022). 

Dalam sampaiannya di hadapan para Petani Batang, ia mengungkapkan jika pemerintah berkomitmen untuk terus memberikan akses lahan kepada para petani, khususnya para petani kecil, baik melalui redistribusi lahan, ataupun melalui perhutanan sosial. 

"Langkah selanjutnya adalah memastikan pemberdayaan kepada petani, terutama melalui peningkatan kompetensi petani untuk bertani dengan baik dan produktif," terang Caswiyono, Rabu (28/9/2022). 

Baca Juga: Sambangi Maluku Utara, Presiden Jokowi Pastikan Penyaluran BLT BBM di Kawasan 3T Tanpa Kendala

Salah satu langkah yang ditempuh oleh Kemnaker, dalam mengembangkan sumber daya manusia (SDM) di sektor pertanian adalah dengan memberikan pelatihan vokasi, seperti pelatihan vokasi yang telah dilakukan oleh Kemnaker, di Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BPVP) Bandung Barat, dan BPVP lainnya di Indonesia. 

Menurut Caswiyono, SDM pada sektor pertanian memiliki prospek yang bagus untuk kedepannya, karena SMD di sektor pertanian dan perkebunan Indonesia, nyatanya juga diminati hingga ke luar negeri. 

"Jadi pengembangan kompetensi dan kapasitas SDM sektor pertanian ini sangat penting, karena akan memberikan peluang lebih besar bagi mereka untuk berkembang, baik di dalam negeri maupun luar negeri," terang Caswiyono, Rabu (28/9/2022). 

Dalam rangkaian kegiatan Peringatan Hari Tani Nasional tahun 2022, Omah Tani, Gerbang Tani, dan berbagai organisasi tani lokal, menyelenggarakan Kirab Hasil Tani yang menunjukan, jika produk tani di Indonesia terbilang kaya. 

Acara tersebut di-inisiaasi oleh seorang aktivis gerakan petani, yakni Handoko Wibowo. Bersama dengan Handoko, para petani di Batang, bersama dengan elemen masyarakat lainnya seperti ulama, pekerja atau buruh, dan elemen lainnya, turut melakukan acara doa bersama di depan Masjid Agung Batang. 

Pada momentum ini, Caswiyono yang mewakili para petani, turut menyerahkan secara simbolik hasil pertanian, kepada Pejabat Kepala Daerah (Pj) Bupati Batang, yang mengatasnamakan warga dari Kabupaten Batang, Jawa Tengah. 

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo menyampaikan ucapan selamat Hari Tani Nasional, melalui akun resmi Instagram-nya, @jokowi pada hari Sabtu (24/9).

Baca Juga: Kapolda Sumut Berikan Perhatian Khusus Terhadap Al Faqih Anak Korban Kekerasan

Di mana ia menyebut, pemerintah akan terus mendukung para petani agar produktivitas petani Indonesia terus mengalami perkembangan yang baik. 

Di tengah ketidakpastian dan ancaman krisis pangan dunia, sektor pertanian Indonesia bertahan dengan kontribusi yang semakin besar bagi perekonomian. Karena itulah pemerintah mendukung sektor ini sepenuhnya,” tulis Jokowi dalam unggahannya di Instagram, Sabtu (24/9/2022).

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm