Sonora.ID - Inilah 6 makanan yang mampu menaikkan mood, apa saja?
Mengkonsumsi makanan tertentu bisa menjadi salah satu cara untuk menaikkan mood.
Cara ini bisa dilakukan karena mood yang buruk bisa mengganggu aktivitas yang dilakukan.
Mood buruk atau bad mood adalah suasana hati yang buruk dan bisa disebabkan oleh banyak faktor, seperti kurang tidur, kurang nutrisi, dan stres.
Dikutip dari Real Simple melalui laman Kontan, berikut makanan yang mampu menaikkan mood.
Baca Juga: Waspada, Ini 5 Ciri-ciri Rumah yang Kena Santet: Salah Satunya Makanan Jadi Cepat Basi
1. Konsumsi makanan fermentasi
Makanan fermentasi bisa mendukung kesehatan usus yang baik dan meningkatkan mood.
Contoh makanan fermentasi ini, yaitu asinan kubis, yogurt, dan kimchi. Makanan-makanan ini mengandung probiotik.
Berdasarkan penelitian, makanan yang mengandung probiotik bisa meningkatkan kadar hormon serotonin atau kebahagiaan.