Dorong Pengembangan SDM Indonesia, Kemnaker Perluas BLK Komunitas  

5 Oktober 2022 09:50 WIB
Menaker Ida Fauziyah mendorong pihak pengelola Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas, untuk menyesuaikan pelatihan-pelatihan yang diberikan.
Menaker Ida Fauziyah mendorong pihak pengelola Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas, untuk menyesuaikan pelatihan-pelatihan yang diberikan. ( )

Sonora.ID - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mendorong pihak pengelola Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas, untuk menyesuaikan pelatihan-pelatihan yang diberikan, sesuai dengan kebutuhan dari pasar kerja lokal. Ida juga turut mendorong minat masyarakat, yang ingin terjun dalam dunia kewirausahaan.

Diharapkan dengan adanya BLK Komunitas di masyarakat, tingkat pengangguran dapat semakin ditekan ke tingkat yang baik, ataupun pemulihan perekonomian nasional, serta perbaikan pada sector ketenagakerjaan pasca pandemic dapat bergerak ke arah yang lebih baik.

"Melalui BLK Komunitas, Kementerian Ketenagakerjaan tidak hanya mendorong terciptanya lapangan kerja untuk diri sendiri, tetapi juga lapangan kerja untuk masyarakat luas dengan menjadi entrepreneur," ujar Menaker Ida Fauziyah, pada acara peresmian BLK Komunitas di Pesantren Tanwiriyyah Cianjur, Jawa Barat, Selasa (4/10/2022).

Lebih lanjut Ida mengatakan, Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) telah memulai program pembangunan BLK Komunitas, sejak tahun 2017 yang lalu, dan pada tahun 2021 penyebaran BLK Komunitas menjadi lebih luas lagi, sebagai dampak dari terlibatnya komunitas serikat pekerja/buruh, dan hal ini dinilai sebagai bentuk perkembangan yang positif.

"Pada tahun 2021, Kementerian Ketenagakerjaan telah membangun 785 BLK Komunitas sehingga sampai dengan akhir tahun 2021, secara total sejak tahun 2017, pemerintah melalui Kementerian Ketenagakerjaan telah berhasil mendirikan 2.912 lembaga yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia," ungkap Menaker Ida Fauziyah, Selasa (4/10/2022).

 Baca Juga: Kemnaker: Kompetisi Yang Sehat Dinilai Dapat Mengembangkan Kompetensi Para Instruktur BPVP

Ida turut menyampaikan di tahun 2022 ini, Kemnaker teguh berkomitmen dalam melakukan akselerasi pelatiham kerja, dengan melakukan pembangunan BLK Komunitas, yang merupakan bagian dari agenda peningkatan sumber daya manusia (SDM) ketenagakerjaan di Indonesia.

"Untuk tahun 2022, Kementerian Ketenagakerjaan menargetkan jumlah pembangunan BLK Komunitas sebanyak 900 lembaga," terang Menaker Ida Fauziyah, Selasa (4/10/2022).

Dalam keterangannya, Ida menjelaskan, BLK Komunitas sejatinya merupakan unit pelatihan vokasi pada suatu komunitas, yang ada pada Lembaga Pendidikan keagamaan non-pemerintah, yang meliputi; pondok pesantren, seminari, dhammasekha, pasraman, dan Lembaga keagamaan non-pemerintah lainnya, serta komunitas serikat pekerja/buruh, yang tersebar di seluruh Indonesia.

Untuk mewujudkan lahirnya SDM-SDM yang berkualitas dan dapat diterima dalam pasar kerja atau dunia kewirausahaan, BLK Komunitas menurut Ida Fauziyah juga dituntut harus dapat mandiri.

Salah satu langkah yang dilakukan adalah, dengan menjalin kerja sama pelatihan, antara BLK Komunitas dengan sektor swasta pemberi kerja. Sehingga SDM yang lulus dari BLK Komunitas, dipastikan dapat beradaptasi dengan pasar kerja maupun dunia kewirausahaan yang ada.

“Jadi, di samping memiliki pengetahuan agama, mereka juga dibekali dengan kompetensi, baik untuk kepentingan pasar kerja maupun untuk kepentingan yang melahirkan entrepreneur dengan kompetensi yang dibekali BLK Komunitas,” ujar Menaker Ida Fauziyah, Selasa (4/10/2022).

 Baca berita update lainnya darti Sonora.id dari Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm