Sonora.ID - Dewasa ini digitalisasi semakin berkembang tak terbendung, hampir setiap sisi kehidupan tidak luput dari pengaruhnya.
Akibatnya, digitalisasi seperti membuat replika kehidupan nyata dalam bentuk maya, karena dapat mengisi setiap jengkal kebutuhan manusia.
Akibatnya, apa yang terjadi dalam dunia nyata juga bisa terjadi di dunia maya, salah satunya adalah kejahatan.
Kejahatan yang dalam kehidupan nyata cukup merusak tatanan kehidupan, kini juga bisa terjadi di dalam dunia maya. Kajahatan dalam dunia maya bisa menyerang sistem pribadi dan bahkan sampai sistem pemerintah.
Seiring dinamisnya kehidupan manusia, kejahatan dalam dunia maya juga terus bertambah setiap harinya.
Baca Juga: Diperlukan Payung Hukum yang Kuat Guna Mencegah Kebocoran Data
Maka dari itu, untuk mencegah menjadi korban kejahatan di dunia maya, setiap orang perlu berhati-hati dalam beroperasi di dunia maya dan harus mengetahui berbagai macam ancaman yang bisa terjadi.
Acaman dunia maya bisa dilihat dari berbagai hal seperti, peretasan, organiasi kriminal, mata-mata perusahaan atau sebuah negara, bahkan sampai kelompok teroris.
Hal yang biasa terjadi seperti penyurian data sensitif milik pribadi atau kolektif tertentu, yang kemudian disalah gunakan untuk kepentingan tertentu.
Adapun 5 jenis ancaman terhadap keamanan siber sebagai berikut: