Kota Solo Alami Inflasi, BPS Khawatir Angka Kemiskinan Meningkat

7 Oktober 2022 18:05 WIB
( )

Solo-Sonora.ID Kini Kota Solo mengalami inflasi yang mencapai 1,30 persen pada bulan September 2022.

Menurut Informasi, faktor paling besar yang mempengaruhi inflasi tersebut yakni kenaikan harga BBM (Bahan Bakar Minyak).

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Solo,Totok Tavirijanto mengatakan jika kenaikan inflasi ini berlangsung selama berbulan-bulan, hal ini dikhawatirkan dapat meningkatkan angka kemiskinan.

“Kalau hanya satu bulan tidak berpengaruh. Kalau berbulan-bulan bisa peningkatan kemiskinan,” ungkapnya, Kamis (6/10/2022).

Sementara itu, kini pemerintah berusaha mengendalikan inflasi dengan berbagai kebijakan seperti adakan bantuan sosial.

Baca Juga: Solo Gelar Konser Musik Di Akhir Oktober 2022, Simak Jadwalnya

“Dengan adanya kenaikan BBM pemerintah juga melakukan pengendalian dengan bantuan sosial. Misal BLT (Bantuan Langsung Tunai) BBM, BSU (Bantuan Subsidi Upah) Ketenagakerjaan, subsidi transportasi, dan sebagainya,” jelasnya.

Dirinya berharap dengan adanya berbagai program bantuan, masyarakat dapat meningkat daya belinya.

Namun, Sampai saat ini pihaknya belum mengetahui secara pasti angka kemiskinan tahun 2022.Sebab, perhitungan angka kemiskinan dihitung tiap bulan Maret.

Sedangkan data dikeluarkan oleh BPS Pusat tiap akhir tahun. Pada tahun 2021 angka kemiskinan di Kota Solo meningkat cukup drastis karena pandemi Covid-19.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm