Sonora.ID – Berikut ini adalah arti kata playing victim dalam bahasa gaul yang sering digunakan dalam media sosial dan 20 tanda-tanda orang yang suka playing victim.
Playing Victim adalah sebuah perilaku yang ditunjukkan oleh seseorang yang sering menudingkan kesalahan pada pihak lain. Padahal, bisa jadi masalah tersebut berasal dari dirinya sendiri.
Biasanya, ia akan mengidentifikasi dirinya seolah-olah sebagai korban dan merasa yakin bahwa orang lain yang menyebabkan kekacauan atau masalah yang terjadi.
Bahkan, akibat tuduhannya yang menyalahkan orang lain atas suatu masalah, ia juga mengaku menjadi sengsara atas masalah yang terjadi.
Baca Juga: Apa Arti Sus dalam Bahasa Gaul yang Populer di Media Sosial TikTok atau Twitter?
Tindakan ini dipicu dari beberapa faktor seperti pelaku membutuhkan perhatian untuk dikasihani, atau pelaku ingin menghindari tanggung jawab atas masalah yang diperbuat.
Bisa jadi pelaku juga memiliki trauma masa lalu yang pahit dan sebagainya.
Kondisi tersebut tentu saja akan merugikan orang disekitarnya. Namun terkadang seseorang yang melakukan playing victim tidak menyadari tindakan yang dilakukannya telah merugikan orang lain.
Tanda-tanda orang yang suka Playing Victim
Playing victim atau bisa juga disebut sebagai tindakan memutar balikan fakta yang bisa dikenali berdasarkan tanda atau ciri tertentu.