Sonora.ID - Yuk simak tebak-tebakan logika dan jawabannya ini yang bisa kamu gunakan saat berkumpul dan seru-seruan bersama teman atau keluarga.
Apabila kamu bisa menjawabnya hanya dalam hitungan waktu 10 detik, maka harus diakui kalau kamu adalah orang yang cerdas dan punya pemikiran unik.
Baca Juga: 50 Tebak-tebakan Lucu Buat Pacar Beserta Jawabannya, Dijamin Bikin Ngakak!
Untuk memastikan hal itu, langsung saja simak tebak-tebakan logika dan jawabannya sebagaimana dikutip dari Gramedia dan Tribun News berikut ini.
1. Orang-orang sekitarmu lebih sering menggunakannya daripada kamu. Namun, itu adalah milikmu. Apa itu?
Jawaban: Namamu.
2. Cuci apa yang tidak perlu menggunakan sabun?
Jawaban: Cuci mata
3. Ada di depan mata tapi tak terlihat, apa itu?
Jawaban: Bulu mata
4. Masih kecil hitam, kalau sudah besar menjadi putih, apa itu?
Jawaban: Rambut
5. Sayuran yang sering digunakan untuk memanggil teman laki-laki?
Jawaban: Brokoli (Bro-koli)
6. Apa nama batu yang tidak bisa digunakan untuk membangun rumah?
Jawaban: Batu baterai
7. Punya lengan tapi tak punya jari, punya leher tapi tak punya kepala, apa sih itu?
Jawaban: Baju
8. Mata apa yang fungsinya untuk memotong?
Jawaban: Mata pisau
9. Sarung, sarung apa yang cocok untuk digunakan berkelahi?
Jawaban: Sarung tinju
10. Kalau tengkurap berisi kalau tengadah malah kosong, apakah itu?
Jawaban: Topi
11. Anak siapa yang bisa bergerak cepat?
Jawaban: Anak panah
12. Benda apa yang bisa pergi ke seluruh dunia tanpa harus kamu sendiri yang membawa-bawa?
Jawaban: Perangko
13. Sepeda apa yang tidak bisa dicat?
Jawaban: Sepeda hilang
14. Pintu apa yang kalau didorong oleh banyak orang, tetapi tetap tidak bisa dibuka?
Jawaban: Pintu yang tulisannya “TARIK”
15. Kapan waktu yang tepat membuka pintu?
Jawaban: Ketika pintu sedang tertutup
16. Dipeluk tapi bukan anak, dipetik tapi bukan buah, apa itu?
Jawaban: Gitar