Sonora.ID - Brunei Darussalam merupakan negara kerajaan yang terletak di barat laut pantai utara Pulau Kalimantan dan memiliki luas sebesar 5.765 kilometer persegi.
Memiliki wilayah negara yang kecil tidak menghentikan Brunei Darussalam untuk memanfaatkan sumber daya alam yang tersedia dengan sangat baik.
Dengan pemanfaatan SDA yang baik, negara yang kini dipimpin oleh Sultan Haji Hassanal Bolkiah ini bisa menjadi salah satu negara terkaya di dunia.
Anda mungkin masih tidak mengetahui sumber daya alam apa yang tersedia di negara emas tersebut, sehingga bisa menjadi sangat makmur dari segala aspek.
Merangkum dari berbagai sumber, berikut Sonora.ID bagikan informasi lengkap terkait 2 sumber daya alam unggulan Brunei Darussalam.
1. Gas Alam
Brunei Darussalam memiliki pasokan gas alam yang sangat melimpah dan penambangan dilakukan di kawasan darat dan lepas pantai.
Baca Juga: 47 Negara yang Paling Religius dan Alim Hingga Tak Mengenal Tuhan
Penambangan gas alam ini sendiri dilakukan oleh Loji Gas Asli Cecair Shell Brunei yang sudah berdiri sejak tahun 1972.
Loji Gas Asli Cecair Shell Brunei kini menjadi salah satu perusahaan gas alam terbesar di dunia dan 82% LNG milih perusahaan ini dijual kepada Jepang.