Sonora.ID - Banyak pekerjaan dan aktivitas yang membutuhkan kemampuan melihat yang jelas, bahkan ada berbagai pekerjaan yang tidak memperbolehkan karyawannya menggunakan kacamata demi keselamatan kerja karyawannya.
Apa jadinya jika pada usia produktif seseorang mengalami keluhan pada mata?
Termasuk salah satunya adalah katarak. Katarak sendiri sering dianggap sebagai penyakit mata yang berhubungan dengan usia atau hanya dialami oleh orang-orang yang sudah lanjut usia saja, padahal tidak demikian.
Katarak adalah penyakit mata yang menyebabkan pandangan menjadi buram, kabur, dan warnanya tidak jelas.
Kondisi yang satu ini membuat mata tidak dapat fokus dan tidak jelas melihat sesuatu.
Dikutip dari American Academy of Ophthalmology, penyakit katarak biasanya dialami oleh orang dengan usia di atas 40 tahun, tetapi di sisi lain, usia muda juga tidak menutup kemungkinan katarak tersebut.
Seperti yang tercantum dalam Mayo Clinic, mata katarak bisa disebabkan cedera yang mengubah jaringan pembentuk lensa mata, atau karena protein dan serat pembentuk lensa mata rusak dan menggumpal.
Baca Juga: Uluran Pembaca Kompas untuk Dunia Lansia yang Lebih Terang
Berikut ini adalah penyebab mata katarak di usia muda:
Agar tidak terjadi, penting untuk melakukan pencegahan sedari dini. Berikut ini adalah cara mencegah mata katarak di usia muda:
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.
Baca Juga: 4 Efek Gas Air Mata Pada Kesehatan; Katarak Hingga Kematian Bisa Terjadi