Kamu dapat memulainya dengan menonton anime serta film Jepang atau mendengarkan musik berbahasa Jepang.
6. Membiasakan Diri Berbicara dengan Bahasa Jepang
Selain membiasakan untuk mendengarkannya, kamu juga harus tekun untuk praktik berbicara dengan menggunakan bahasa Jepang.
Kamu dapat memulainya dengan praktik memperkenalkan diri atau dengan dialog-dialog yang sederhana lainnya.
7. Menulis Kalimat Bahasa Jepang
Sembari praktik mengucapkan serta mendengarkannya, kamu juga dapat praktik menulis kalimat berbahasa Jepang agar bahasa ini dapat lebih mudah untuk kamu kuasai.
8. Membaca Tulisan atau Artikel Bahasa Jepang
Cara selanjutnya adalah dengan membiasakan diri untuk membaca tulisan atau artikel bahasa Jepang.
Hal ini mengingat bahasa Jepang memiliki beberapa huruf khusus, seperti Hiragana, Katakana, dan Kanji.
Baca Juga: Arti Kawaii: Ungkapan Bahasa Jepang Untuk Memuji dan Contoh Kalimatnya
9. Menulis Buku Harian dengan Bahasa Jepang
Kamu juga dapat membiasakan diri untuk menulis buku harian mengenai aktivitas atau kegiatan sehari-hari dengan menggunakan bahasa Jepang.
10. Mencari Kenalan Orang Jepang atau Orang Ahli Bahasa Jepang
Untuk memudahkannya kamu juga bisa mulai mencari teman yang memang orang asli Jepang atau orang yang sudah menguasai bahasa ini sebagai teman untuk mengobrol atau membicarakan berbagai hal mengenai bahasa Jepang.
Kamu dapat mencarinya melalui berbagai media sosial yang kini sudah banyak tersedia. Namun, kamu juga perlu berhati-hati dalam memilih teman ini ya.
11. Mengerjakan Kuis Bahasa Jepang
Untuk menguji kemampuan bahasamu, kamu dapat mencoba untuk mengerjakan kuis bahasa Jepang.
12. Melatih Cara Pikir Bak Orang Jepang
Cara yang terakhir adalah dengan mengubah cara pikir seperti orang Jepang. Kamu dapat memahami cara berpikir orang Jepang dengan mempelajari kebudayaan atau berkomunikasi dengan orang Jepang asli.
Baca Juga: Arti Kata Syaja'ah: Kosakata Arab yang Merujuk Pada Akhlak Rasulullah
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.