Sulsel Perluas Pasar Ekspor Produk UMKM di Future SMEs Village Bali

14 November 2022 17:30 WIB
Produk unggulan UMKM Sulsel ramaikan pameran di ajang bergengsi KTT G20 Bali
Produk unggulan UMKM Sulsel ramaikan pameran di ajang bergengsi KTT G20 Bali ( Dok Sonora.id)

Sonora.ID - Sulawesi Selatan turut ambil bagian dalam pameran bertajuk Future SMEs Village di Bali Collection, Nusa Dua yang digelar mulai 10 hingga 19 November 2022. Acara tersebut merupakan rangkaian atau side event Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-17 G20 yang berlangsung pada 15-16 November 2022 di Bali.

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Sulsel, Sukarniaty Kondolele mengatakan, Future SMEs Village menjadi pintu gerbang untuk memperluas pasar ekspor produk UMKM. Oleh karena itu, pihaknya akan memanfaatkan peluang tersebut untuk berpromosi dan memasarkan produk UMKM Sulsel.

"Kita memanfaatkan G20 untuk memasarkan UMKM karena UMKM hanya butuh pasar. Kalau dari kualitas sebenarnya tinggal dipoles sedikit. Tetapi dari pemasaran itu yang penting,"ujar Sukarniaty ditemui di sela-sela pameran, belum lama ini.

Menurut perempuan yang akrab disapa Aniek itu, produk UMKM Sulsel memiliki keunggulan dibanding daerah lain. Bahkan beberapa produk, bahan bakunya hanya terdapat di Sulawesi Selatan. Tak heran, produk UMKM terkesan ekslusif dan bernilai jual tinggi.

"Saya melihatnya produk UMKM kita untuk menengah ke atas. Makanya kalau dilihat pasti dikira mahal padahal tidak. Itu karena kualitasnya, makanya jadi lebih mahal," ucap Aniek.

Baca Juga: Pekan Raya Sulsel Ke-8, Ajang UMKM Promosikan Produk Unggulan

Ia pun menegaskan, dalam pameran tersebut, pihaknya tidak melakukan penjualan langsung (direct selling). Melainkan, produk dipajang dilengkapi katalog untuk menarik perhatian para pengunjung maupun delegasi KTT G20.

Adapun dua produk unggulan Sulsel yang dipamerkan pada event tersebut yakni Songkok khas Bone dan Tas dari bahan daun lontar. Kedua produk tersebut, kata Sukarniaty, sudah mendapat penghargaan se-Asia Pasifik.

"Nanti ada semua di katalog, di situ bisa dilihat spesifikasinya seperti produk ini bahan bakunya apa, harganya berapa, asal daerah mana. Ini sekaligus mempromosikan daerah asal produk itu," tuturnya.

Lebih jauh, Aniek berharap, ajang bergengsi KTT G20 membawa dampak besar bagi sektor UMKM Sulsel. Utamanya, mendorong investasi dari hulu ke hilir.

Sementara itu, Menteri Koperasi dan UKM Republik Indonesia, Teten Masduki dalam sambutannya menyampaikan, tujuan utama dari Future SMEs Village ini adalah memamerkan hasil karya anak bangsa demi bisa merambah pasar global.

Event ini, kata Menkop UKM, merupakan bentuk kepedulian dari Kementerian Koperasi dan UMKM terhadap pengusaha lokal dan pengrajin dalam negeri. "Harapannya agar mereka dapat unjuk gigi dan menunjukkan karyanya kepada delegasi maupun tamu-tamu yang hadir dalam ajang KTT G20 ini," imbuh Menkop Teten.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm