Palembang, Sonora.ID - Berfungsi sebagai indra pendengar, telinga menjadi salah satu bagian pada organ tubuh yang penting.
Oleh sebab itu, memperhatikan kesehatan telinga menjadi hal yang patut dilakukan oleh setiap orang.
Namun, tak jarang gangguan-gangguan pada telinga seringkali terjadi hingga menyebabkan infeksi.
Sebagian orang mungkin pernah mengalami kondisi infeksi pada telinga, namun tidak semuanya mengetahui apa penyebab gangguan tersebut.
Dilansir dari Grid.id, berikut beberapa gejala yang menunjukkan infeksi pada telinga:
Baca Juga: Demam Bukan Penyakit, Ini Fakta Sebenarnya
1. Keluar Cairan
Telinga yang sedang mengalami infeksi bisa memicu keluarnya cairan.
Cairan yang keluar dari telinga biasanya hanya sedikit dan tidak berbau. Namun, dalam kasus infeksi yang parah cairan yang keluar bisa berbau dan keluar lebih banyak.
2. Pendengaran Teredam atau Terdengan Bunyi Nyaring