Titik ke-7 Pasar Rakyat untuk UMKM, Seribu Paket Sembako Ludes dalam Sekejap

23 November 2022 11:00 WIB
pasar rakyat untuk UMKM di Kab. Tanah Bumbu
pasar rakyat untuk UMKM di Kab. Tanah Bumbu ( Smart Banjarmasin//Razie)

Banjarmasin, Sonora.ID - Belum juga dibuka secara resmi, puluhan warga Kecamatan Kusan Hilir, Kabupaten Tanah Bumbu, sudah rela antre untuk berbelanja di Pasar Rakyat untuk UMKM, di halaman Kantor Kecamatan Kusan Hilir, pada Rabu (23/11).

Dengan sabar, warga yang didominasi Ibu-ibu pelaku UMKM tersebut, satu persatu menukarkan kupon dengan satu paket Sembako.

Di titik ke-7 pasar rakyat yang diselenggarakan Dinas Koperasi dan UKM Kalimantan Selatan sisediakan seribu paket sembako yang terdiri dari minyak goreng, tepung, gula, bawang putih, dan garam.

Selain itu, juga dijual paket yang terdiri dari 1kg gula dan 250gr garam dengan harga Rp 1.000/paket.

Sejumlah stand UMKM turut meramaikan kegiatan pasar rakyat ini dengan menjual berbagai produk khas Tanah Bumbu.

Kegiatan Pasar Rakyat Untuk UMKM ini didukung sepenuhnya oleh Smart FM Banjarmasin, dan juga Bank Kalsel.

Dalam sekejap, paket Sembako yang hanya dijual dengan harga Rp33 ribu/paket langsung ludes terjual.

"Saya sangat terbantu sekali dengan adanya pasar rakyat ini, disini murah banget harganya," ujar salah seorang warga Kusan Hilir, Sarwanah yang turut.

Ibu 2 anak yang berprofesi sebagai pedagang itu merasa sangat terbantu dengan kegiatan pasar murah ini, karena harga yang ditawarkan jauh dibawah pasaran.

Baca Juga: Pasar Rakyat Untuk UMKM di Bumi Tuntung Pandang, 1.500 Paket Sembako Disediakan

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm