Di Tengah Gerimis, Pasar Rakyat untuk UMKM di Kotabaru Laris Manis

24 November 2022 11:00 WIB
gelaran Pasar Rakyat untuk UMKM di Kabupaten Kotabaru, Kalsel
gelaran Pasar Rakyat untuk UMKM di Kabupaten Kotabaru, Kalsel ( Smart Banjarmasin/Razie)

Banjarmasin, Sonora.ID - Rintik hujan di Kamis (24/11) pagi, tidak menyurutkan keinginan warga Kecamatan Kalumpang Hilir, Kabupaten Kotabaru, untuk berbelanja di Pasar Rakyat untuk UMKM.

Tanpa basa-basi, setelah dibuka secara resmi oleh Kepala Bidang Kelembagaan Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Sirpan, seribu paket sembako yang disediakan langsung laris manis terjual.

Paket sembako di titik ke-8 Pasar Rakyat untuk UMKM yang terdiri dari minyak goreng, tepung, gula, bawang putih, dan garam dijual hanya dengan harga Rp33 ribu/paket.

Kegiatan Pasar Rakyat untuk UMKM ini didukung sepenuhnya oleh Smart FM Banjarmasin dan juga Bank Kalsel.

Di sela-sela kegiatan Pasar Rakyat untuk UMKM yang dilaksanakan di halaman kantor Desa Tegalrejo, Kalumpang Hilir, Sirpan mengaku terharu dan bangga dengan tingginya animo masyarakat untuk berbelanja.

"Saya kaget bercampur bangga melihat warga yang berduyun-duyun berbelanja di pasar rakyat ini," ucap Sirpan.

Ia menjelaskan, Pasar Rakyat untuk UMKM ditujukan untuk meningkatkan daya beli masyarakat di tengah kondisi harga bahan pokok yang merangkak naik.

Dengan begitu, tingginya inflasi yang terjadi di wilayah Kalsel pada Oktober lalu dapat ditekan serendah-rendahnya pada bulan-bulan berikutnya.

"Sesuai instruksi Presiden, kami dari pemerintah provinsi mengimplementasikannya dalam bentuk kegiatan pasar rakyat," harapnya.

Baca Juga: Titik ke-7 Pasar Rakyat untuk UMKM, Seribu Paket Sembako Ludes dalam Sekejap

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm