Sementara itu, Ketua Pelaksana Wisuda XLIV Uniska MAB, Afif Khalid menekankan, kalau wisuda ini tidak hanya sebagai seremonial saja, tetapi bagaimana kita mengedepankan visi misi, dan nilai nilai dari universitas.
"Karena itu yang paling penting, dan itu yang kita harapkan untuk meningkatkan untuk meningkatkan mutu intelektual dan moralitas," ucap Afif.
Afif juga berharap, semoga semua wisudawan, khususnya fakultas hukum bisa sukses dan mendapatkan keberkahan.
Baca Juga: Tanpa Perlakuan Khusus, Manhole Haryono MT 'Dititipkan' ke Juru Parkir
"Sekali lagi saya ingatkan, kita kuliah dan lulus, bukan hanya hitam diatas putih, tetapi bagaimana tanggung jawab moral kita, baik yang ada di isi otak dan di hati kita, baik itu kepada manusia, maupun kepada Tuhan Yang Maha Esa," tuturnya.
Afif juga mengungkapkan, untuk fakultas hukum Uniska MAB, akan meningkatkan mutu kualitas dengan cara mengadakan seminar nasional dan internasional.
"Insyaallah semester depan, kita juga akan mengadakan kelas internasional," ungkap Afif.
"Selain itu, kita juga akan menjalin kerjasama dengan Mahkamah Agung, Mahkamah Konstitusi, dan lembaga yang lainnya," pungkasnya.