Sonora.ID - Sebagian dari kita mungkin pernah melihat orang latah ataupun kita sendiri yang pernah mengalaminya.
Latah sendiri merupakan kondisi di mana seseorang akan mengulang kata-kata atau meniru gerakan orang lain secara spontan.
Sebagian pula menganggap orang yang mengalami kondisi ini memiliki persona yang lucu dan menghibur.
Tak heran jika banyak publik figur yang menjadikan kondisi ini sebagai nilai jualnya di industri hiburan.
Namun kondisi seperti ini tentunya tidak ingin dialami secara terus menerus.
Baca Juga: Sulit Buang Air Kecil? Santap Makanan dan Minuman Ini
Maka dari itu, ada dua cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi kondisi latah. Dilansir dari Kompas.com, berikut informasinya:
1. Terapi wicara
Terapi wicara bertujuan untuk memudahkan pasien latah berbicara dan mengungkapkan pikiran.
Umumnya, terapis akan mengajarkan pasien untuk menahan diri sejenak sebelum berbicara, merangkai isi pikiran, lalu mengeluarkan pikiran itu dalam bentuk kata-kata yang merupakan inisiatif pasien, bukan mengulangi perkataan orang.
2. Pemberian obat-obatan
Terkadang dokter meresepkan obat antidepresan untuk menenangkan pasien latah, sebab latah cenderung lebih mudah muncul ketika pasien mengalami stres atau depresi.
Cara lain untuk mengurangi latah yaitu tidak mengagetkan individu yang memiliki gangguan ini.
Penyebab Latah
Perlu diketahui pula bahwa latah ternyata disebabkan beberapa hal. Namun, sampai sejauh ini belum ada studi dan bukti ilmiah yang mendukung penyebab dari latah atau jumping frenchmen of maine.
Masih dilansir dari sumber yang sama, berikut penyebab latah:
Baca Juga: 3 Ciri-ciri Diabetes pada Wanita, Waspadai Sedini Mungkin!
Gejala latah terutama muncul setelah pubertas atau selama masa remaja. Selain itu, latah terbagi menjadi beberapa tipe, yaitu: