Sonora.ID - Memasuki musim penghujan, imunitas tubuh juga akan menurun, serta tubuh juga rentan dengan terkena flu.
Sebenarnya ada, berbagai macam obat pereda flu mudah kamu peroleh di apotek. Namun, ternyata kamu juga bisa meredakan flu dengan berbagai bahan alami.
Dan tanpa kita sadari, banyak bahan-bahan alami yang berkhasiat dalam meredakan flu, serta biasa kita konsumsi sehari-harinya sebagai orang Indonesia.
Selain flu, biasa kita juga akan merasakan sesak nafas, di mana kondisi paru-paru yang kesulitan dalam menghirup udara sepenuhnya, sehingga kamu akan mengalami rasa sesak dan nyeri di bagian dada.
Bahkan, sesak nafas juga bisa menyebabkan kesulitan dalam menelan makanan.
Baca Juga: Dijamin Manjur, 6 Ramuan Herbal ini Bisa Atasi Sesak Napas
Namun, menariknya, baik flu dan sesak nafas ini juga bisa diatasi dengan beberapa obat tradisional atau bahan-bahan alami.
Berikut beberapa ramuan herbal tradisional yang berkhasiat untuk flu dan sesak nafas:
1. Perpaduan Madu dan Lemon
Dilansir dari Times of India yang mengutip pada kompas.com (30/11/22), perpaduan ramuan madu dan lemon terbukti bisa mengatasi flu hingga sesak nafas.