Alat musik ini dimainkan dengan cara dipetik dan punya beberapa senar. Jumlah senar dari alat musik harmonis ini berbeda-beda, antara tiga sampai 12.
3. Bonang
Bonang merupakan salah satu alat musik tradisional khas Jawa yang terbuat dari bahan logam. Jika dilihat sepintas, bonang mirip seperti gong, hanya saja dalam ukuran yang lebih kecil. Contoh alat musik harmonis ini dimainkan menggunakan 2 tongkat dilapisi kain.
Pemain bonang kemudian memukul bonang bersamaan atau bergantian untuk menghasilkan nada. Biasanya, bonang ini sendiri biasanya dimainkan bersamaan dengan alat musik lain dalam satu kesatuan berupa gamelan, gendang, atau gong.
4. Sasando
Alat musik khas dari tanah timur ini sangat unik. Menggunakan bambu yang berbentuk silinder dan juga daun lontar yang dipadukan dengan senar atau dawai yang berjumlah 28 hingga 58.
Contoh alat musik harmonis ini merupakan alat musik dawai yang bisa dimainkan dengan cara dipetik.
5. Celempung
Alat musik bernama celempung ini juga berasal dari Jawa dan sering dimainkan pada saat acara gamelan.
Cara memainkan celempung yaitu dengan cara dipetik dengan jumlah senar sebanyak 11 buah.
Baca Juga: Cara Memainkan Angklung, Lengkap dengan Sejarah dan Jenis-jenisnya
6. Sampek
Alat musik harmonis tradisional yang berasal dari Kalimantan dengan kayu yang di ukiran khas suku Dayak ini dikenal dengan nama Sampek.
Sampek dimainkan dengan cara memetik dua hingga tiga dawai. Konon, jika kamu mendengar suara dari sampek, kamu akan merasa sedang berada di tempat asalnya.
Contoh alat musik harmonis modern:
8. Piano