Sonora.ID - Indonesia adalah negara yang kaya akan budaya, salah satunya adalah musik dangdut yang menjadi salah satu ciri khas Indonesia dengan budaya Melayu yang sangat kental di dalamnya.
Tak heran jika masyarakat Indonesia masih sangat suka dengan musik yang satu ini meski paparan musik pop dari luar negeri masuk ke Indonesia.
Ajang pencarian bakat yang khusus melombakan penyanyi dangdut pun sangat diminati oleh masyarakat Indonesia, salah satunya adalah Dangdut Academy atau yang dikenal dengan DA.
Dangdut Academy season 5 atau DA 5, baru saja mendapatkan pemenang setelah berbulan-bulan mencari bakat terbaik. Nama yang keluar sebagai juara DA 5 adalah Sridevi Prabumulih.
Berikut ini adalah profil Sridevi Prabumulih pemenang DA 5.
Sridevi Prabumulih secara resmi diumumkan menjadi pemenang DA 5 dalam Grand Final Konser Kemenangan DA 5, Selasa, 13 Desember 2022.
Penyanyi asal Prabumulih, Sumatera Selatan itu sukses menjadi juara 1 DA 5 usai mengalahkan Eby Bima yang keluar menjadi juara 2 DA 5.
Baca Juga: Profil dan Fakta Menarik Hwang Jae Gyun, Calon Suami Jiyeon T-ara
Nama Lengkap : Serli Artika Sridevi
Nama Panggung : Sridevi