Makassar Raih Penghargaan, Dukung Penguatan Layanan Administrasi Kependudukan

15 Desember 2022 12:35 WIB
Penyerahaan penghargaan untuk Makassar
Penyerahaan penghargaan untuk Makassar ( Sonora.ID)

Makassar, Sonora.ID - Makassar dibawah kendali Wali Kota, Danny Pomanto kembali mengukir prestasi.

Kali ini, diberikan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan atas dukungan dalam penguatan pelayanan administrasi kependudukan.

Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman yang menyerahkan langsung penghargaan dalam acara yang berlangsung di Hotel Claro Makassar, Rabu (14/12/2022).

Mewakili Wali Kota, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Makassar, Muh. Hatim yang menerima penghargaan.

Dia mengatakan bersyukur dan berterima kasih atas penghargaan tersebut. Dalam pandangannya, apresiasi Pemprov Sulsel tersebut tidak lepas dari kinerja Disdukcapil serta Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar.

"Jadi setiap layanan-layanan ataupun program-program yang dilaksanakan oleh Capil Provinsi, Pemkot Makassar dianggap sebagai salah satu pemerintah yang berkontribusi besar dalam penguatannya," jelasnya.

Baca Juga: KASN Setujui, Job Fit Eselon II Pemkot Makassar Digelar Pekan Ini

Lanjut, kata Hatim, berbagai kontribusi, pemberian layanan, serta program yang dilaksanakan oleh Disdukcapil Makassar dianggap telah bersinergi dan mampu menguatkan Dukcapil baik kota Makassar maupun Provinsi Sulsel.

"Dalam hal ini Pemerintah Kota Makassar di bawah kepemimpinan Bapak Moh. Ramdhan Pomanto, dianggap sebagai pemerintah daerah yang telah memberikan kontribusi dalam pelayanan ataupun program yang dilaksanakan oleh Dinas Dukcapil Provinsi Sulsel," tukasnya.

Diketahui, sebanyak tiga Pemerintah Daerah Provinsi Sulsel diberi penghargaan kategori dukungan daerah dalam penguatan pelayanan administrasi kependudukan yaitu Kota Makassar, Kabupaten Bulukumba dan Kabupaten soppeng.

Selain itu, diberikan pula penghargaan kategori penyelenggaraan pelayanan administrasi kependudukan berkualitas kepada Kabupaten Pinrang, Kota Pare-pare, dan Kabupaten Soppeng.

Selanjutnya, kategori inovasi dalam pelayanan administrasi kependudukan diberikan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Soppeng, Kabupaten Sinjai, dan Kabupaten Bulukumba.

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm