12 Puisi Natal yang Menyentuh Hati, untuk Tampil di Perayaan Natal

16 Desember 2022 13:00 WIB
Ilustrasi Puisi Natal yang Menyentuh Hati
Ilustrasi Puisi Natal yang Menyentuh Hati ( Freepik.com)

Engkau telah datang menebus segala dosaku, 

Syukur pada-Mu TUHAN ....

 

Hosana Hosana Hosana bagi Tuhan!!! 

Sambutlah Dia..

Baca Juga: 10 Contoh Puisi Islami yang Menyentuh Hati, Bisa Kuatkan Iman

8. Dentang Lonceng oleh Sevanni Paul

Dentang lonceng bergema di hati 

menyambut lahirnya Sang Juru Selamat, 

Ungkapan gembira tak dapat mewakilkan 

syukur yang tak terkira.

 

Damai natal, damaikan hati. 

Terima kasih, Tuhanku.

9. Di Dalam Kegalauan Hatiku oleh: Apry Therthy

Cahaya Natal mulai bersinar

Bunga Desember mulai tercium

Pohon terang 'kan benderang

Pertanda kelahiran Sang Juru Selamat 'kan tiba 

 

Selamat datang Penebusku

Selamat datang Rajaku

Kaulah harapan bagi kami

Baca Juga: Jelang Nataru, Dirut PUD Pasar Medan Minta Pengawasan Kamtibmas di Pasar Diperkuat

10. Mari Datang KepadaNya oleh: Sarlen Julfree Manurung

Satu hari di bulan Desember

Dentang lonceng Gereja riuh bersahutan

Memanggil, mengundang anak-anak Tuhan untuk datang

"Mari masuk, mari semuanya masuk..."

Pintu Rumah Tuhan telah terbuka

 

Terbuka untukku, untuk kamu, untuk mereka, untuk kita semua,

Sehingga kita bisa larung dalam sukacita,

Bersama-sama merayakan, lahirnya bayi Yesus di Betlehem

Raja di atas segala raja, Tuhan, Juru Selamat manusia

11. Cahaya yang Tinggal Tetap oleh: ellis Rowsey

Ucapan-ucapan dan lagu-lagu Natal sudah berakhir

Kegembiraan perayaan Natal sudah berlalu

dengan para malaikat naik ke Surga,

Orang-orang majus kembali ke Timur.

 

Tetapi terang yang pernah bersinar di sebuah palungan

Masih menerangi dunia dari kejauhan,

Dan hati yang taat masih mendengarkan nyanyian para malaikat

Dan orang bijak masih mengikuti sebuah bintang

Baca Juga: 7 Ide Hadiah Natal Yang Unik Yang Cocok untuk Orang Terkasih

12. Bayi Sukacita oleh: William Blake

Aku tidak punya nama

Aku baru berusia dua hari.

Aku harus memanggilmu siapa?

Aku bahagia

Sukacita adalah namaku,

Sukacita yang manis dilimpahkan padamu!

 

Sukacita cantik!

Sukacita manis yang baru berusia dua tahun,

Sukacita manis aku memanggilmu

Kau tersenyum.

Aku bernyanyi sementara

Sukacita manis dilimpahkan kepadamu.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Baca Juga: Natal Berapa Hari Lagi? Cek Jadwal Libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm