50 Kata Sindiran Buat Anak yang Lupa Orang Tua, Menohok dan Bikin Tobat!

16 Desember 2022 14:45 WIB
Ilustrasi kata sindiran buat anak yang lupa orang tua.
Ilustrasi kata sindiran buat anak yang lupa orang tua. ( Freepik)

Sonora.ID - Menohok dan memicu orang untuk tobat, berikut adalah beberapa contoh kata sindiran buat anak yang lupa orang tua.

Baik dari segi agama maupun moral, berbakti kepada orang tua adalah kewajiban yang mesti dilaksanakan oleh semua orang.

Bagaimana tidak. Orang tua adalah orang yang tak hanya membesarkan anaknya dan mengantarkan mereka menuju kesuksesan, namun juga menjadi perantara seorang anak untuk dapat hidup di dunia ini.

Maka, sesukses apapun seseorang, dia selalu memiliki kewajiban untuk berbakti kepada orang tuanya, sebab orang tuanyalah yang menjadi alasan dia bisa mendapatkan pelbagai pencapaian hidup yang dia rasakan saat ini.

Tanpa doa dan perjuangan orang tua, mustahil seseorang bakal hidup dengan bahagia dan penuh kenikmatan.

Maka dari itu, sangat tak masuk akal bila seseorang tega melupakan jasa orang tua dan tak berbakti kepada mereka lantaran sudah mencapai kesuksesan.

Meski begitu, bagaimanapun, di dunia ini tetap saja ada segelintir orang yang bertabiat semacam itu.

Mereka adalah orang yang egois dan penuh kesombongan, sehingga hanya karena telah mencapai sesuatu, mereka serta merta melupakan keberadaan orang tuanya.

Baca Juga: 3 Shio Perempuan Durhaka, Nggak Pernah Bisa Akur Sama Mertua Sendiri!

Maka, sebagai bahan untuk introspeksi dan nasihat, berikut Sonora sajikan beberapa contoh kata sindiran untuk anak yang lupa orang tua, sebagaimana dikutip dari Gramedia.com.

Kata Sindiran untuk Anak yang Lupa Orang Tua

  1. Omongannya sungguh penuh dengan kata-kata benar dan bijak namun kelakuannya tidak sesuai dengan apa-apa yang diucapkannya sendiri.
  2. Mereka yang kosong otaknya, mereka yang paling banyak bicaranya.
  3. Jangan bangga dengan apa-apa yang diberikan orang tua, berbanggalah dengan apa yang kamu berikan kepada orang tua.
  4. Jangan sembarangan cerita masalahmu kepada teman, sebab temanmu juga punya teman bukan?
  5. Bagi mereka yang selalu merasa terbenar, apa tidak merasa penuh dipenuhi dengan omong kosong yang tak dapat kamu buktikan kebenarannya.
  6. Bukan masalah tentang benar atau salah. Masalahnya ada pada kamu yang selalu merasa benar sendiri.
  7. Kamu mirip sekali dengan uang receh. Sudah bermuka dua, banyak juga yang tidak menganggapnya berharga.
  8. Bergaya tentu boleh-boleh saja asalkan mampu, kalau tidak jangan memaksa memeras keringat orang tuamu.
  9. Haters sebagai makhluk yang diciptakan Tuhan supaya kamu menjadi jauh lebih baik jika dibandingkan dengan mereka.
  10. Orang bijak adalah mereka yang akan merasa malu jika kata katanya ternyata jauh lebih baik daripada tindakannya.
  11. Aku hanya manusia biasa saja, tetapi jangan meremehkanku karena aku juga bisa melakukan hal-hal yang luar biasa.
  12. Pada suatu hari nanti nanti akan aku beli mulut mereka yang sering merendahkanku, meremehkan, dan tidak menghargai kehadiranku.
  13. Aku lebih baik tidak memiliki teman dibandingkan memiliki kawan yang diam-diam membenci dari belakang.
  14. Lebih baik direndahkan sebab kejujuran dibanding dibanggakan dengan kebohongan.
  15. Teman dan musuh tak jauh terkadang, tidak ada perbedaan, sebab ada kalanya mendukungmu, ada kalanya meremehkanmu dari belakang.
  16. Seandainya tak pernah mengenalmu, mungkin hari ini kamu tak akan pernah tahu, bagaimana rasanya dikhianati oleh kawan sendiri.
  17. Percuma jika kamu mau sembunyi karena sembunyi tidak akan dapat menghilangkan masalah yang kamu hadapi.
  18. Di mana pun berada, masala akan terus muncul Kembali. Karenanya hadapi masalahmu dan tuntaskan masalah itu.
  19. Enak ya jadi kamu, datangnya hanya jika butuh dan menghilang jika sebaliknya.
  20. Rasanya ingin menabung untuk membeli beras buat keluargaku, jika ada sisanya akan ku gunakan untuk membeli mulut mereka yang menghinaku.
  21. Boleh saja kamu menghina saya, tapi jangan lupa berkaca, sebab kamu jauh lebih buruk dari yang kamu kira.
  22. Jadi Ini yang katanya tulus? tulus kok perhitungan.
  23. Sekuat apa pun memperjuangkan, yang pergi kemudian akan pergi, sebab memang sudah seharusnya.
  24. Jangan lupa menggunakan deodoran agar kamu setia setiap saat.
  25. Pasti kamu sekarang capek ya soalnya haru pakai makeup langsung di dua wajah sekaligus.
  26. Omonganmu itu tidak jauh bedanya dengan parfum isi ulang, yang wangi tapi palsu belaka.
  27. Perbuatan baik akan selalu kembali kepada pelakunya. Karenanya banyak-banyaklah menanam kebaikan.
  28. Bicarakan saya sepuasnya. Kelak, akan ada balasan pada setiap kalimat yang kamu keluarkan.
  29. Aku bukan menghinamu, aku hanya mendeskripsikanmu dengan cara yang lebih baik.
  30. Namanya juga teman. Ada yang baik, ada juga yang munafik.
  31. Kalau mau makan teman, jangan lupa tambahkan nasi sekalian biar makin kenyang.
  32. Tahukah kamu jika suaramu terdengar lebih merdu jika mulutmu sedang tertutup.
  33. Langit tak pernah menunjukkan bahwa dirinya tinggi. Ia hanya membuktikannya saja.
  34. Sifat sok tahu yang dimiliki seseorang hanya akan membuatnya semakin tidak mengetahui sesuatu.
  35. Perjalan hidup yang indah hanya dapat terwujud jika seseorang kemudian mampu berbagi, bukan hanya menikmatinya sendiri saja.
  36. Aku bersedia mencintaimu dalam diam, karena diam artinya tak ada penolakan.
  37. Kebohongan yang terus menerus diceritakan lama-lama akan terasa seperti kebenaran.
  38. Orang yang bijak akan merasa malu jika kata-katanya lebih baik jika dibandingkan dengan tindakannya.
  39. Terbagi menjadi dua, teman yang baik dan teman yang munafik.
  40. Kamu kira pacarmu itu ahli IT yang bisa saja kamu kode-kode terus.
  41. Kebodohan jangan dipelihara, pelihara sapi saja agar gemuk dan menghasilkan.
  42. Omonganmu itu mirip-mirip dengan balon Balon warna-warni, isi-nya hanya angin saja.
  43. Tak semua masalah harus kamu ceritakan, sebab tidak semua yang kamu anggap teman adalah orang-orang yang dapat dipercaya.
  44. Jika hidupmu habis untuk terus mengomentari kehidupan orang lain, lalu kapan waktumu untuk memperbaiki diri?
  45. Tujuan mengirimkan pesan singkat ialah mendapat balasan, jika pesanmu tak mendapatkan balasan lebih gunakan jasa pos saja.
  46. Jika berbohong menyejahterakan, aku kenal orang-orang yang akan segera jadi jutawan.
  47. Mungkin benar apa yang dikatakan orang lain bahwa cinta tak hanya buta, tuli juga.
  48. Jika ada orang yang mengatakan kamu jelek, jangan kamu berputus asa, sebab belum tentu orang ini berkata bohong.
  49. Kejujuran bermula dari foto profil di media sosial.
  50. Percayakah kamu kepada teori evolusi Darwin? Mulanya saya tidak percaya, tapi setelah berteman denganmu saya mulai mempercayainya.

Demikian paparan mengenai beberapa contoh kata sindiran buat anak yang lupa orang tua sebagaimana di atas. Semoga bermanfaat.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Baca Juga: 25+ Kata Kata Bijak Dalam Hubungan Rumah Tangga Paling Menyentuh Hati

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm