Sonora.ID - Tentara Nasional Indonesia (TNI) bersama Kepolisian republik Indonesia (Polri) melaksanakan apel gelar pasukan operasi lilin 2022 dalam rangka pengamanan natal 2022 dan tahun baru 2023, dilakukan di Monas, Kamis (22/12/2022).
Apel ini dihadiri oleh Kapolri, Panglima TNI, Pj. Gubernur DKI Jakarta, Menko PMK, Kepala Basarnas beserta tamu undangan lainnya.
Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengatakan operasi lilin akan serentak di seluruh wilayah Indonesia, akan ada 166 ribu orang yang diturunkan untuk mengamankan 52.000 objek pengamanan.
"Operasi lilin 2022 selama sebelas hari mulai 23 Desember 2022 sampai dengan 2 Januari 2023" ucap Listyo.
Baca Juga: 2.123 Perwira Polri dilantik Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo
Ia menekankan aksi teror tak boleh terjadi lagi.
"Perlu saya tekankan bahwa aksi teror seperti di Polsek Astana Anyar tidak boleh terjadi lagi, maka kedepankan deteksi dini dan preventif straight guna mencegah aksi-aksi teror"
Listyo minta petugas pengamanan melakukan penjagaan ketat pada pusat keramaian, tempat ibadah, dan tempat lain yang berpotensi menjadi serangan teror.
Dalam kesempatan yang sama, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono mengatakan agar seluruh pasukan dapat menjalankan tugas dengan baik dan penuh tanggungjawab. Yudo juga meminta pasukan TNI polri menghadapi gangguan dengan tegas dan humanis.
"Dalam menghadapi semua gangguan yang ada TNI Polri dituntut harus tegas namun juga tetap harus humanis kepada masyarakat sehingga kepercayaan masyarakat kepada TNI Polri dapat selalu terjaga" ujarnya.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.