Sonora.ID - Jus timun merupakan salah satu minuman yang tidak hanya menyegarkan, namun juga memiliki segudang manfaat untuk kesehatan tubuh.
Kandungan dalam timun ternyata bagus untuk kesehatan kulit dan juga cocok untuk dikonsumsi saat menjalankan program diet.
Untuk membuat jus mentimun yang segar dan manis kamu dapat menyiapkan sebanyak kurang lebih 235 ml air putih, 123 gram gula, 1 buah timun berukuran sedang, dan 6 buah lemon yang diambil airnya.
Selanjutnya, kamu perlu merebus air dan gula hingga larut kemudian dinginkan. Setelah itu, blender timun hingga lembut dan tuangkan air gula tersebut. Jika sudah lembut kamu dapat menuangkannya ke dalam gelas dan tambahkan air perasan lemon.
Dengan mengonsumsi segelas jus timun secara rutin niscaya akan ada segudang manfaat yang akan kita rasakan.
Manfaat-manfaat dari mengonsumsi jus timun tersebut di antaranya sebagai berikut.
Baca Juga: 8 Manfaat Teh Hijau: Dari Lancarkan Pencernaan Hingga Bagus Untuk Diet
1. Mendetoks Tubuh
Jus timun yang kaya akan kandungan air dapat membantu tubuh untuk membersihkan racun serta kotoran sehingga minuman ini cocok untuk digunakan sebagai detoksifikasi.
2. Obat Mabuk