77 Bangunan di Makassar Rusak, Dampak Puting Beliung dan Pohon Tumbang

4 Januari 2023 18:40 WIB
Ahmad Hendra Hakamuddin, Kepala BPBD Makassar
Ahmad Hendra Hakamuddin, Kepala BPBD Makassar ( Sonora.ID)

Makassar, Sonora.ID - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mencatat, ada 77 bangunan di Makassar yang mengalami kerusakan.

Hal itu disebabkan puting beliung dan pohon tumbang. Rinciannya 211 jiwa terdampak dan 1 korban hingga Rabu (4/1/2023) pukul 14.00 wita.

"Tercatat ada 77 rumah rusak terdampak hingga hari ini, itu karena puting beliung dan pohon tumbang," ujar Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar, Achmad Hendra Hakamuddin.

Dia menjelaskan, ada 5 titik pohon tumbang karena puting beliung. Ini menyebabkan 71 rumah rusak, dengan 42 diantaranya rusak berat.

"Ada 9 kecamatan terdampak. Diantaranya Panakukang, Rappocini, Ujung Tanah, Mariso, Tallo, Biringkanayya, Tamalanrea, Bontoala, Tamalate," jelasnya dalam keterangan yang diterima.

Dia menjelqskan hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang disertai dengan angin kencang menyebabkan genangan dan banjir serta pohon tumbang di beberapa wilayah Makassar.

"Kami melakukan upaya pemenuhan kebutuhan dasar untuk korban terdampak pohon tumbang dan penyintas banjir dalam bentuk pangan sandang, air dan sanitasi serta layanan 8 kesehatan telah dilakukan oleh Pemerintah Kota Makassar melalui OPD TNI/Polri dan dukungan relawan dan organisasi sosial lainnya," tambahnya.

Hendra menambahkan, bantuan kemanusiaan untuk korban terdampak pohon tumbang dan penyintas banjir dapat disalurkan langsung di lokasi yang terdampak.

Baca Juga: Eddy Simon Lapor Balik Usai Dituduh Gelapkan Dana Yayasan Budi Luhur

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm