Sonora.ID – Nama Ammar adalah salah satu nama Islami yang memiliki makna yang bagus. Nama ini bisa dijadikan pilihan untuk nama sang buah hati tercinta. Apa arti nama Ammar?
Melansir laman The Bump, nama Ammar diketahui berasal dari wilayah Arab Saudi dan merupakan nama terpopuler ke 3.699.
Selain populer di Arab, nama Ammar juga populer di negara-negara Eropa seperti Bosnia dan Herzegovina.
Tentu saja nama ini populer karena arti namanya yang berisi harapan dan doa yang bagus untuk anak laki-laki.
Nama untuk bayi laki laki yang akan lahir harus pas, cocok serta dipertimbangkan dengan matang agar memiliki arti indah, dan spesial.
Baca Juga: Arti Nama Rumaisha dan Inspirasi Rangkaian Nama untuk Bayi Perempuan
Lantas, apakah arti nama Ammar?
Arti nama Ammar
Arti nama Ammar ini berasal dari bahasa Arab yang biasa digunakan sebagai nama anak laki-laki. Dalam bahasa Arab Saudi, Ammar memiliki arti sang pembangun dan panjang umur.
Menurut laman Sheknows, nama Ammar juga memiliki artian dalam bahasa Arab lainnya, yakni Ia yang berdoa, Ia yang mengalami hal-hal baik, dan sang pembangun.