Cara Transfer Virtual Account BRI Menggunakan Aplikasi BRImo dan ATM

21 Januari 2023 16:50 WIB
Ilustrasi cara transfer virtual account BRI.
Ilustrasi cara transfer virtual account BRI. ( https://bri.co.id/)

Untuk diketahui, Virtual Account sendiri terdiri dari nomor ID pelanggan yang unik, sehingga setiap nasabah BRI dipastikan tak akan mempunyai BRIVA yang sama.

Setiap pembayaran melalui BRIVA akan diproses secara real-time. Itu berarti, sesaat setelah selesai melakukan pembayaran, pihak penerima akan secara otomatis mendapat pemberitahuan tentang adanya dana atau saldo yang masuk.

Mengutip Kompas, berikut adalah beberapa cara transfer virtual account BRI yang bisa dilakukan menggunakan BRImo, ATM, atau internet banking.

1. Cara Transfer Virtual Account BRI via BRImo

- Buka aplikasi BRImo di smartphone.
- Login dengan memasukkan username dan password.
- Masuk ke menu Pembayaran.
- Lanjutkan dengan mengklik menu BRIVA.
- Masukkan nomor rekening dengan nomor Virtual Account.
- Akan muncul nominal tagihan Virtual Account.
- Klik lanjut "Konfirmasi".
- Masukkan PIN BRImo.
- Klik "Kirim" untuk melakukan transfer.
- Bukti pembayaran akan dikirimkan melalui notifikasi SMS.

2. Cara Transfer Virtual Account BRI via ATM

- Datang ke ATM BRI terdekat.
- Masukkan kartu ATM BRI.
- Masukkan PIN kartu ATM.
- Pilih menu "Transaksi Lain".
- Klik "Pembayaran".
- Klik menu "Lainnya".
- Klik menu "BRIVA".
- Masukkan Nomor Virtual Account BRI.
- Konfirmasi pembayaran.

3. Cara Transfer Virtual Account BRI via Internet Banking

Baca Juga: Cara Ganti Pin ATM BCA yang Cepat dan Praktis, Tanpa Harus ke Bank

- Kunjungi website resmi bri di https://ib.bri.co.id/ib-bri/.
- Login akun Internet Banking.
- Pilih menu "Pembayaran".
- Klik "BRIVA".
- Masukkan kode unik berupa nomor Virtual Account.
- Masukkan jumlah nominal.
- Klik "Kirim".
- Masukkan Password dan mToken.
- Tunggu beberapa saat hingga notifikasi transaksi berhasil muncul.

Demikian penjelasan mengenai cara transfer virtual account BRI sebagaimana di atas. Semoga bermanfaat.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Baca Juga: Cara Daftar KlikBCA Individual, Tanpa Perlu ke Bank, Gak Ribet

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm