Arti Gacor dalam Bahasa Gaul dan Contoh Kalimat Penggunaannya

26 Januari 2023 19:46 WIB
Arti gacor.
Arti gacor. ( Freepik)

Sonora.ID - Pernahkah kamu mendengar atau membaca kata gacor saat tengah berselancar di media sosial? Jika pernah, apakah kamu sudah mengerti arti di balik kata tersebut?

Kata gacor ini ternyata memiliki makna yang cukup banyak tergantung dengan konteks yang mendasarinya, seperti yang dilansir dari laman Tribunnews.

Konteks yang pertama adalah gacor sendiri merupakan salah satu kosakata dalam bahasa gaul yang kerap digunakan untuk memuji orang lain.

Dalam konteks ini kata gacor bisa menjadi kata pengganti untuk mengungkapkan sesuatu hal yang hebat, keran maupun mantap.

Sementara itu, kata ini juga kerap digunakan oleh para pengemudi ojek online. Istilah ini digunakan saat sang pengemudi tengah kebanjiran orderan atau pesanan.

Gacor dalam konteks ini memiliki kepanjangan, yakni ‘Gampang Cari Orderan.’

Selanjutnya, berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia V, gacor memiliki arti yang berkaitan dengan kicauan burung.

Secara lengkapnya gacor dalam bahasa Indonesia memiliki arti berkicau di setiap tempat dan waktu.

Makna ini berkaitan dengan penggunaan kata gacor yang biasanya digunakan oleh para pecinta burung agar burung mereka dinobatkan sebagai burung yang rajin berkicau dengan nyaring dan indah lantaran sering dilatih.

Contoh Kalimat

  • Lu kalau lagi main bola bisa gacor gitu ya tendangan sama taktik lu.
  • Burung siapa nih jam 5 pagi gini gacor banget kicaunya.
  • Burung lu seharian gacor banget kalau dipantau calon pembeli.
  • Kalau gacor terus, bisa untung gede nih gue.
  • Hari ini orderan lumayan gacor ya.
  • Semoga seminggu ini udah gacor akun gue.
  • Motor udah lama, tapi gacor juga jalannya.
  • Burung apa nih? Gacor juga kicauannya.

Baca Juga: Arti Kata Sundala dalam Bahasa Makassar Viral di TikTok, Jangan Asal Ucap!

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm