Leker Gajahan Ps. Kliwon, Kuliner Wajib Solo Jadi Buruan Pelanggan

28 Januari 2023 18:15 WIB
Leker Gajahan Ps. Kliwon Solo Jadi Buruan Pelanggan
Leker Gajahan Ps. Kliwon Solo Jadi Buruan Pelanggan ( Isntagram @lekergajahan)

Solo, Sonora.ID – Bagi kalian para wistawan lokal maupun mancanegara kalian belum ke Solo jika belum mencoba kuliner yang satu ini.

Selain makanan berat seperti halnya sate kambing, soto, timlo, tentunya ada juga makanan ringan yang wajib dicoba ketika berkunjung ke Kota Budaya ini.

Salah satu makanan ringan yang menjadi rekomendasi itu adalah Leker Gajahan Bp. Fathoni Jr yang berlokasi di Jalan Reksoniten, Kelurahan Gajahan, Kecamatan Pasar Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah.

Rute jalan untuk bisa sampai di warung Leker Gajahan itu, kalian bisa dari samping tiga kantor Kelurahan Gajahan berjalan 200 meter ke utara. Apabila kalian dari arah itu, warung Leker Gajahan Bp.Fathoni Jr berada di sisi kiri jalan.

Jika kalian ingin mengunjunginya kalian bisa jalan saja pelan-pelan, dan nanti kalian akan menemukan papan petunjuk yang mengarah ke warung leker tersebut.

warung Leker Gajahan tersebut dijalankan oleh anak dari Fathoni yang bungsu bernama Maya Afin Suryani bersama dengan suaminya yaitu Sulistiyono atau yang akrab dipanggil Tyo.

Warung Leker Gajahan ini masih satu kerabat dengan pemilik Leker Super Joss Bp Fathoni yakni Tri Suyatno yang kemudian dirinya ingin mencoba mengembangkan brand sendiri.

Baca Juga: Kabar Gembira Bagi Pecinta Durian, Akan Ada Festival Durian di Wonogiri

Sekedar informasi, warung Leker Gajahan Bp Fathoni Jr sudah dirintis sejak tahun 2012 oleh anak dan menantunya yaitu Maya dan Tyo. Saat ini warung leker itu buka di Jalan Reksoniten dimulai pukul 07.00 WIB hingga 17.00 WIB.

Resep pembuatannya pun masih sama dengan mempertahankan resep awal dari Bp Fathoni. Untuk rasa yang tersaji ada rasa original dan ada juga yang kekinian menuruti minat pelanggan.

Memang ada beberapa varian yang bisa dipilih para pembeli, mulai dari coklat, pisang, susu, ovaltine, keju parut, keju mozarella dan kopi. Untuk 1 buah lekernya sendiri dibandrol dengan harga mulai dari Rp 4.500.

Tyo mengatakan bahwa terdapat varian rasa favorit yang banyak diminati dan dicari pelanggan, yaitu rasa pisang original dan pisang coklat keju.

Namun varian rasa yang original masih menjadi best seller.

Cita rasa Leker Gajahan ini memang tidak main-main, sangat enak. Tekstur lekernya yang garing renyah.

Takaran potongan pisangnya pas, saking pasnya sampai saat rasanya diadu dengan gula, susu kental manis coklat, dan gula pasir rasanya sangat enak. Semua bercampur menjadi satu, terasa juga sensasi gurih dari kejunya.

Kalian yang ingin mencoba leker, kami ada tips untuk makan leker ini agar lebih baik dimakan pas lagi hangat, itu pun jika kalian ingin mendapat sensasi garingnya.

Di warung Leker Gajahan Bp Fathoni Jr terdapat peraturan bagi pelanggan yang mana peraturan tersebut sudah tertempel di warungnya. Peraturan tersebut berbunyi:

"MOHON MAAF pembelian lebih dari 3 jam apabila tidak diambil atau tanpa konfirmasi terlebih dahulu leker akan dijual kembali, dan apabila sudah lewat hari maka dianggap sudah membeli / hangus Terima Kasih,". 

Baca Juga: Soto Triwindu, Soto Legendaris Langganan Presiden Jokowi

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm